Sentimen
Positif (98%)
18 Nov 2022 : 05.05
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Batang

Tokoh Terkait

Dibocorin Bahlil, Foxconn Groundbreaking Proyek Kendaraan Listrik Tahun Depan

18 Nov 2022 : 05.05 Views 5

RM.id RM.id Jenis Media: Nasional

Dibocorin Bahlil, Foxconn Groundbreaking Proyek Kendaraan Listrik Tahun Depan

RM.id  Rakyat Merdeka - Foxconn akan melakukan groundbreaking proyek pengembangan ekosistem kendaraan listrik awal tahun depan.

Perusahaan asal Taiwan ini menggandeng Gogoro, Industri Baterai Indonesia (IBC), dan Indika Energy. Foxconn menyiapkan investasi 8 miliar dolar AS atau Rp 125,4 triliun.

Berita Terkait : Benny Ajak Pemda Teken Kesepahaman Lindungi Pahlawan Devisa

Hal tersebut dikatakan Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia, Kamis (17/11).

"Mereka akan masuk ekosistem kendaraan mobil terutama bus. Yang kedua mereka akan melakukan investasi di ekosistem baterainya. Lokasinya di Batang," ungkap Bahlil melalui tayangan video seperti dikutip Kamis (17/11).

Berita Terkait : Kejar Target Bebas Emisi, ESDM Kembangkan Kendaraan Listrik

Menurut Bahlil, realisasi investasi Foxconn ini menjadi jawaban atas proses panjang negosiasi pemerintah setelah puluhan tahun. Dalam diskusinya dengan Chairman Foxconn Young Liu, kata Bahlil, mereka sudah tidak sabar untuk segera masuk Indonesia.

Kata Bahlil, Liu melihat kondisi Indonesia saat ini jauh berbeda dengan kondisi 20 tahun lalu. Bahlil menyebut saat itu Foxconn tidak berinvestasi di Indonesia karena ada beberapa persoalan yang tidak terselesaikan.

Berita Terkait : Kembangin Kendaraan Listrik, Pemerintah Siapkan Insentif

"Sekarang kami mampu menyelesaikan seperti lahan, insentif, kemudian perizinan dan juga ada fasilitas lain yang dibutuhkan selama memenuhi unsur aturan," katanya.

Sentimen: positif (98.5%)