Sentimen
Netral (78%)
17 Nov 2022 : 19.27
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Semarang

Saya Kebagian Pergi ke Mesir

18 Nov 2022 : 02.27 Views 1

Kompas.com Kompas.com Jenis Media: Nasional

Saya Kebagian Pergi ke Mesir

SEMARANG, KOMPAS.com- Wakil Presiden Ma'ruf Amin menegaskan, ketidakhadirannya di Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 murni karena pembagian tugas antara ia dan Presiden Joko Widodo.

Ma'ruf mengatakan, sebelum KTT G20 digelar, ia telah diberi tugas untuk menghadiri KTT Perubahan Iklim di Mesir dan tetap berada di Jakarta saat KKT G20 berlangsung.

"Wakil presiden, saya, kebagian kemarin pergi ke Mesir untuk mengikuti sidang perubahan iklim dan kemudian saya menunggu di Jakarta menghadiri berbagai (kegiatan)," kata Ma'ruf di Semarang,  Kamis (17/11/2022).

Baca juga: Menu Lengkap Makan Siang dan Makan Malam KTT G20, Tertarik Masak? 

Menurut Ma'ruf, presiden beserta menteri terkait sudah cukup menjadi representasi Pemerintah Indonesia dalam mengikuti KTT tersebut.

Ia berpendapat, presiden dan wakil presiden tidak perlu sama-sama berada di Bali untuk menghadiri KTT G20 karena ada tugas-tugas yang harus dikerjakan di Jakarta.

"Kalau semua di Bali, itu nanti di Jakarta tidak ada, padahal tugas-tugas lain juga saya mesti menghadiri berbagia kegiatan. Jadi, nanti vakum namanya itu," ujar Ma'ruf.

Sebelum KTT dimulai, ia juga sempat berkunjung ke Bali untuk mengecek persiapan menjelang pertemuan para pemimpin dunia tersebut.

"Jadi Indonesia harus menjadi tuan rumah yang baik, yang orang lain merasa puas, merasa aman dan nyaman, itu sebelumnya saya juga lihat, jadi itu hanya pembagian tugas saja," kata dia.

Baca juga: KTT G20 Berjalan Sukses, Anggota Komisi VI Demer: Bawa Nama Baik Bali ke Suluruh Dunia

Sebelumnya, Juru Bicara Wakil Presiden, Masduki Baidlowi mengungkapkan, Ma'ruf telah berkoordinasi dengan Jokowi untuk tidak hadir di Bali dan tetap bersiaga di Jakarta untuk mengerjakan tugas yang dilimpahkan kepadanya.

"Wapres memang sengaja berkoordinasi dengan Presiden untuk tidak hadir di Bali. Karena apa, Wapres harus menjaga gawang di Jakarta dan banyak mendapat tugas-tugas pelimpahan dari Presiden," kata Masduki di Istana Wakil Presiden, Jakarta, Rabu (16/11/2022).

-. - "-", -. -

Sentimen: netral (78%)