Sentimen
Negatif (99%)
15 Nov 2022 : 20.48
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Kalideres

Temuan Terbaru di Balik Misteri Tewasnya Satu Keluarga di Kalideres

Merahputih.com Merahputih.com Jenis Media: News

15 Nov 2022 : 20.48
Temuan Terbaru di Balik Misteri Tewasnya Satu Keluarga di Kalideres

MerahPutih.com - Penyebab kematian satu keluarga di Kalideres, Jakarta Barat masih menimbulkan misteri.

Polda Metro Jaya membeberkan menegaskan bahwa empat orang yang merupakan satu keluarga di Kalideres, Jakarta Barat, meninggal dunia bukan karena kelaparan.

Dugaan kelaparan awalnya muncul karena hasil autopsi menunjukkan tidak ada sisa sari makanan di lambung korban, serta otot keempat jenazah yang juga sudah mengecil.

Baca Juga:

Polisi Temukan Bungkus Makanan dan Struk Belanja dari TKP Satu Keluarga Tewas di Kalideres

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan menjelaskan bahwa dugaan awal itu sejauh ini tidak terbukti.

"Kami tidak menemukan adanya penyebab utamanya karena mati kelaparan," ujar Zulpan saat dikonfirmasi wartawan, Selasa (15/11).

Zulpan meminta masyarakat bersabar terkait penyebab kematian keluarga "mengering" tersebut. Dia menyebut, penyelidikan sampai saat ini masih berlangsung.

"Penyebabnya apakah mereka menganut aliran tertentu atau ada hal lain masih didalami," sebut Zulpan.

Dia hanya mengatakan bahwa penyidik sudah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) ulang dan kini tengah mendalami sejumlah alat bukti baru yang ditemukan.

"Kami sudah dapat beberapa bukti di TKP, petunjuk dan sebagainya, tetapi memang belum bisa kami sampaikan secara langsung dan detail karena masih memerlukan waktu," ungkap Zulpan.

Ketua Harian Kompolnas Benny Mamoto mengatakan, penyidik menemukan buku berbagai macam agama di rumah satu keluarga yang tewas di Perumahan Citra Garden 1 itu.

"Ini menurut kami penyidik perlu mendalami," ujar Benny kepada awak media.

Menurut Benny, penyidik perlu menyelidiki buku-buku tersebut dengan memeriksa setiap coretan yang mungkin sengaja digariskan oleh anggota keluarga tersebut.

Dengan begitu, penyidik bisa mengetahui apakah ada bacaan atau ajaran tertentu yang memang dikaji dan dipelajari oleh para korban.

Setelah itu, penyidik dapat mencari dan memastikan apakah ajaran tersebut memiliki keterkaitan dengan penyebab kematian keempat orang itu.

"Apakah di buku tersebut ada coretan-coretan, ada garis bawah di kalimat dan sebagainya. Ini menjadi penting," kata Benny.

Baca Juga:

Satu Keluarga yang Tewas Misterius di Kalideres Miliki Kepribadian Sangat Tertutup

Sekadar informasi, empat orang anggota keluarga ditemukan tewas di dalam rumahnya, Perumahan Citra Garden 1, Kalideres, Jakarta Barat, Kamis (10/11).

Jasad satu keluarga yang telah membusuk itu ditemukan pertama kali oleh warga setempat yang sebelumnya terganggu dengan bau tak sedap di daerah permukiman mereka.

Keempat jasad itu, yakni Rudyanto Gunawan (71) yang ditemukan dalam posisi tertidur di atas kasur, kamar belakang.

Kemudian, istri Rudyanto bernama Margaretha Gunawan (68) ditemukan dalam posisi tertidur di atas kasur, kamar depan.

Di kamar yang sama juga ditemukan jasad anak dari Rudyanto-Margaretha bernama Dian (40), tetapi letaknya di lantai.

Terakhir, yakni ipar dari Rudyanto bernama Budyanto Gunawan yang ditemukan dalam posisi terlentang di sofa ruang tamu.

Sejauh ini, polisi menduga mereka meninggal dunia dalam waktu yang berbeda-beda.

Tetapi waktu tewas satu keluarga yang dikenal sangat tertutup dari lingkungan sekitar itu diperkirakan terjadi lebih dari dua pekan lalu.

Tak ada tanda kekerasan pada jasad mereka. (Knu)

Baca Juga:

Muhammadiyah Minta Usut Tuntas Kasus Kematian 1 Keluarga di Kalideres

Sentimen: negatif (99.4%)