Sentimen
Positif (49%)
13 Nov 2022 : 10.38
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Probolinggo

Hitung Ulang Tak Dikabulkan Pemkab Probolinggo, Pendukung Cakades Demo

13 Nov 2022 : 17.38 Views 1

Beritajatim.com Beritajatim.com Jenis Media: Politik

Hitung Ulang Tak Dikabulkan Pemkab Probolinggo, Pendukung Cakades Demo

Probolinggo (beritajatim.com) – Permintaan hitung suara ulang tak dikabulkan oleh Panitia Pemilihan Kabupaten (Pankab), Sejumlah pendukung cakades Pajurangan, Kecamatan Gending, Kabupaten Probolinggo, nomor urut satu atas nama Nanik Sri Wahyuni, menggelar aksi demonstrasi di Kantor Kecamatan setempat. Senin (21/3/2022).

Dengan mengendarai motor, pikep dan truck yang dilengkapi dengan sound sistem, ratusan peserta aksi mendatangi kantor Kecamatan, sekitar pukul 09.00 WIB.

Eko Wahyudi salah satu peserta aksi mengatakan, aksi ini merupakan bentuk upaya dari ketidak puasan terhadap keputusan Pemkab yang tidak siap melakukan penghitungan ulang pada pilkades Pajurangan, pada 17 Februari 2022 lalu.

Padahal, ia menilai banyak kekurangan dan pelanggaran saat proses penghitungan surat suara. jika demikian, ia mengatakan produk yang dikeluarkan oleh Pemkab seperti SK pelantikan dipastikan cacat hukum. “Temuan itu sudah kami sampaikan kepada pankab,” terangnya.

Eko menyatakan jika harusnya semua pihak terbuka akan hukum. Jika ada kecurangan dan pelanggaran saat proses penghitungan surat suara. Maka langkah yang paling kongkrit itu melakukan pemilihan ulang. “Kalau urusan ke PTUN nanti akan kami koordinasikan dengan calon,” akunya.

Disamping itu, pejabat fungsional penggerak swadaya masyarakat muda, pada Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kabupaten Probolinggo, Muhammad Idris mengatakan, Pemkab tetap tidak akan melakukan penghitungan ulang.

Hal itu sudah diputuskan pada rapat internal Pankab bersama Pemkab pada 15 Maret 2022 lalu. Dan sudah disampaikan kepada kuasa hukum dari calon tersebut. Termasuk rekomendasi pankab untuk melakukan gugatan kepada PTUN. “Jadi pada intinya kami tetap tidak akan melakukan penghitungan ulang,” ujarnya. (tr/ted)

Sentimen: positif (49.2%)