Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Yogyakarta, Sleman, Bantul, Gunungkidul
Tokoh Terkait
Relawan Anies Baswedan 'Panasi Mesin'
Krjogja.com Jenis Media: News
Deklarasi pendukung Anies Baswedan . Foto: Ist
Krjogja.com - BANTUL - Momentum Hari Pahlawan 10 November 2022 jadi tonggak bagi Relawan Aliansi Indonesia Masa Depan (Alinsan) sebagai pendukung Anies Baswedan Presiden 2024 deklarasi, Kamis (10/11). Kegiatan digelar di
Kantor Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) digelar di Pelemsewu Cottage Syariah, Jalan Parangtritis, Panggungharjo, Sewon, Bantul, DIY. Dalam deklarasi dihadiri DPD Alinsan
Kota Yogyakarta, Kabupaten Sleman, Gunungkidul Bantul serta Kulonprogo.
Selain deklarasi juga dilantik kepengurusan oleh Pembina Meidy Juniarto SH, Direktur DPP Alinsan DR Legisan Samtafsir serta pengurus teras lainnya.
Dalam pelantikan pengurusan DPW dihadiri seluruh komponen pengurus di tingkat kota dan kabupaten. Deklarasi untuk menggalang dukungan bagi para pemilih Anies Baswedan pada pemilihan presiden 2024.
Dengan dibentuknya DPW ini diharapkan Alinsan Indonesia semakin berkibar dengan kian dikenalnya Alinsan di seluruh Tanah Air. Susunan Kepengurusan DPW Alinsan DIY 2022-2025, pembina, Dudit Mayanto SE, Sunu SH, Habil Maratie. Ketua Haikal SE
Sekretaris, Anggriani Kusumawati SE,
Bendahara Moh Fauzi SH MH, Ketua Bidang Rekrutmen & Pembinaan Relawan Sugeng Utomo SE, Ketua Bidang Kerjasama Organisasi & Perluasan Jaringan Fitri Ati Yuhana SH, Ketua Bidang Pengerahan Massa, RM Budi Wibowo SE, Sekretaris Rahma Lusiawati, Ketua Bidang Kampanye & Pemenangan Pemilu, Dra Hj Novri Hartini
Sekretaris, Robiana Nurul Hidayati. Anggota Hanik Amirah Musta'idah, Ketua Bidang Media Sosial & Sosialisasi Nuruddin. (Roy)
Sentimen: positif (88.9%)