Sentimen
Negatif (76%)
11 Nov 2022 : 08.17
Informasi Tambahan

BUMN: PLN

Kab/Kota: Surabaya

Partai Terkait
Tokoh Terkait

Dapat Hibah 30 Bus Listrik, Pemkot Surabaya Siapkan Stasiun Pengisian Daya

Medcom.id Medcom.id Jenis Media: News

11 Nov 2022 : 08.17
Dapat Hibah 30 Bus Listrik, Pemkot Surabaya Siapkan Stasiun Pengisian Daya
Surabaya: Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya bakal mendapatkan 30 bus listrik bekas dari kegiatan KTT G20 dari pemerintah pusat. Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengatakan saat ini pihaknya tengah menyiapkan stasiun pengisian daya untuk mobil listrik tersebut.
 
"Kita masih mempersiapkan stasiun terminalnya dulu, sebelum kedatangan bus listrik itu. Perikiraan busnya akan tiba di Surabaya akhir Desember," kata Eri, di Surabaya, Kamis, 10 November 2022.
 
Eri mengatakan pihaknya saat ini masih berkoordinasi dengan PLN, untuk menyiapkan stasiun pengisian listrik tersebut. PLN sendiri telah memasang charging stasion di Surabaya, namun belum diperuntukkan untuk kendaraan massal.

-?

- - - -
"PLN kemarin kan menggelar konvoi sepeda motor listrik. Jadi kami masih koordinasi dengan PLN," ujarnya.
 
Eri belum bisa memastikan di mana saja titik lokasi stasiun pengisian listrik bagi bus listrik itu. Namun, kata Eri, stasiun pengisian itu akan dipasang di terminal-terminal bus dan di sejumlah tempat pemberhentian bus.
 
"Kita pasang juga nanti di setiap terminal bus," katanya.
 
Menurutnya, stasiun pengisian bus listrik akan dihitung berdasarkan jarak tempuh dan daya baterai bus. Sehingga, stasiun pengisian bisa ditentukan.
 
"Kalau ternyata berapa kilo gitu nanti dia baterainya gimana dan berapa lama ngisi lagi," ujarnya.
 
Eri menambahkan bus listrik tersebut nantinya juga akan digunakan untuk melengkapi transportasi umum, Suroboyo Bus dan Semanggi Bus. Rutenya juga di luar dari rute Suroboyo bus dan Semanggi Bus. 
 
Bus listrik tersebut nantinya akan melayani dua rute, yakni rute Terminal Purabaya-Jalan Kenjeran, dan rute Jalan Tunjungan ke Stadion Gelora Bung Tomo (GBT). Rute itu dipilih karena banyak peminatnya.
 
"Maksudnya bisa mengisi kekosongan (rute) kalau belum diisi bis, yang kosong bisa diisi," ucap dia.
 
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Medcom.id.
 

(NUR)

Sentimen: negatif (76.2%)