Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Tangerang
Matangkan Perencanaan, Pemkot Tangsel Gelar Bimtek RKPD Tahun 2024
Kabartangsel.com Jenis Media: Nasional
Untuk menyusun perencanaan yang tepat, dan efektifitas dalam pembangunan di daerah, Pemkot Tangsel mulai menggelar bimtek Rencana Kerja Perangkat Daerah (RKPD) untuk tahun 2024. Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Sekretaris Daerah Bambang Noertjahjo, yang diselenggarakan di Swiss Belhotel, Serpong, Kota Tangerang Selatan, pada Rabu, (9/11)
Kegiatan ini diikuti oleh para ahli perencana muda dan beberapa perangkat daerah, dan bertujuan agar para peserta dapat menjadi verifikator atau pendamping perencana perangkat daerah, untuk mengetahui dan memahami teknis evaluasi penyusunan rencana serta penyusunan dokumen anggaran rencana kegiatan.
Dijelaskan Sekda Bambang, Pemerintah Kota Tangerang Selatan harus menjadi satu kesatuan utuh dalam hal penjabaran perencanaan jangka panjang daerah. Seringkali ditemukan ketidaksesuaian dan jika ditelusuri terdapat banyak faktor dan penyebabnya.
“Mari kita gunakan satu acuan sebagai rules yang digunakan untuk dapat menilai berdasarkan RKPD yang dibuat,” ujar Bambang.
beliau juga mengajak untuk terbuka dan melakukan diskusi untuk para peserta agar dapat melihat dari sisi peluang pemasukan supaya target dapat tercapai dengan maksimal.
“Kegiatan ini dilakukan selama 3 hari, semoga para narasumber dapat memberikan informasi terkini yang tujuannya berdampak baik untuk menepati janji janji yang telah dibuat dalam perencanaan, dan pada akhirnya akan berdampak baik juga untuk masyarakat sekitar,” jelasnya
Di akhir sambutannya, dia berharap kegiatan ini dapat menambah pemahaman serta pengetahuan banyak hal terkait rancangan kerja saat ini. Serta mengingatkan agar nantinya rencana yang dibuat bukan hal yang rutinitas tetapi ada terobosan di dalamnya. (red/fid)
Sentimen: positif (88.6%)