Sentimen
Positif (66%)
9 Nov 2022 : 08.45
Informasi Tambahan

Kasus: Kemacetan

Pj Gubernur DKI Jakarta Lanjutkan Normalisasi Ciliwung, Targetkan 4,8 Km Rampung

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: News

9 Nov 2022 : 08.45
Pj Gubernur DKI Jakarta Lanjutkan Normalisasi Ciliwung, Targetkan 4,8 Km Rampung

Liputan6.com, Jakarta Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono bakal melanjutkan normalisasi Kali Ciliwung selama menjabat sebagai orang nomor satu di Ibu Kota.

Dia menargetkan, tuntaskan normalisasi Ciliwung sepanjang 4,8 kilometer.

"4,8 kilometer, itu panjangnya," kata dia di Balairung Balai Kota DKI, Jakarta Pusat, Selasa 8 November 2022.

Diketahui, kebijakan Ahok soal normalisasi Kali Ciliwung untuk menangani banjir Jakarta sempat terhenti di era kepemimpinan Anies Baswedan.

Sementara Heru bakal fokus pada tiga masalah utama Ibu Kota yang juga sesuai mandat Presiden Joko Widodo (Jokowi). Ada pun tiga persoalan itu antara lain mengatasi banjir, menangani kemacetan, dan tata ruang.

Normalisasi nampaknya akan jadi salah satu cara Mantan Wali Kota Jakarta Utara ini untuk menangani banjir di DKI Jakarta. Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI bahkan telah menganggarkan dana sekitar Rp700 milyar untuk normalisasi Kali Ciliwung.

Heru merinci anggaran Rp700 miliar itu termasuk melakukan pembebasan lahan di beberapa kelurahan agar normalisasi Kali Ciliwung dapat dilakukan.

"Pembebasan lahan kan ada beberapa part, empat kelurahan ya? Ya kurang lebih segitu," kata dia.

 

Untuk kelanjutan normalisasi sungai, Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengatakan masih melakukan upaya pendekatan pada warga

Sentimen: positif (66.7%)