Sentimen
Tokoh Terkait
Elektabilitas NasDem Anjlok, Pengamat: Dampak Negatif Dukung Anies Baswedan
Jitunews.com Jenis Media: Nasional
JAKARTA, JITUNEWS.COM-
Direktur Rumah Politik Indonesia, Fernando EMas mengungkapkan dirinya tak terkejut dengan hasil survei Indekstat yang menempatkan elektabilitas Partai Nasdem pada posisi 2,1 persen.
"Sejak awal saya sudah memperkirakan bahwa lebih banyak dampak negatif yang akan diterima oleh Partai Nasdem dibandingkan dampak positifnya ketika akan mengusung Anies Baswedan sebagai calon presiden pada pilpres 2024 yang akan datang," ujarnya di Jakarta, Senin (7/11/2022).
Menurutnya akan lebih bisa diterima dan memberikan manfaat apabila Anies Baswedan dicalonkan oleh Partai Keadilan Sejahtera (PKS).
Menteri Jadi Capres Tak Perlu Mundur, DPD: Putusan MK Sangat Kontradiktif
Hal itu dikarenakan pendukung PKS akan tetap solid dan bahkan akan menerima limpahan dukungan dari para pendukung Anies.
"Para pendukung Anies sangat kecil kemungkinannya memberikan dukungannya kepada Partai Nasdem karena lebih baik bagi mereka memilih PKS," kata dia.
--//brek
Dalam hal ini, Fernando berpendapat Partai Nasdem sebaiknya segera melakukan evaluasi dukungannya terhadap Anies Baswedan sebagai calon presiden 2024.
"Akan lebih baik lagi apabila Nasdem tidak mencalonkan Anies daripada menjadikan Partai Nasdem hanya kenangan pernah memiliki kursi di DPR RI," kata dia.
Menurutnya ketika Nasdem melakukan evaluasi dukungan terhadap Anies maka masih ada kesempatan bagi Partai Nasdem untuk melakukan konsolidasi internal untuk kembali menjaring aspirasi capres 2024 berdasarkan aspirasi kader Partai Nasdem dan aspirasi rakyat Indonesia.
"Sehingga ada kesempatan bagi Partai Nasdem untuk kembali mendapatkan dukungan dari para pendukungnya yang sempat kecewa atau dari calon presiden pengganti Anies," tukasnya.
Diketahui dalam survei yang dilakukan Idekstat pada tanggal 10-19 Oktober 2022, PDIP mendapat elektabilitas paling tinggi. Sementara, elektabilitas NasDem sebanyak 2,1%. Survei ini dilakukan dengan simulasi terbuka atau top of mind.
Sarankan Anies Pilih Cawapres dari Kalangan NU, Pengamat: Untuk Memenangkan KontestasiSentimen: positif (99.9%)