Sentimen
Informasi Tambahan
Agama: Islam
Tokoh Terkait
Gerhana Bulan Total 8 November 2022: Ini Tata Cara dan Bacaan Niat Sholat Khusuf Sesuai Anjuran Kemenag
Ayobandung.com Jenis Media: Nasional
LENGKONG, AYOBANDUNG.COM -- Kementerian Agama (Kemenag) mengajak seluruh umat Muslim untuk melakukan sholat khusuf atau gerhana bulan total yang akan terjadi pada 8 November 2022.
Fenomena gerhana bulan total ini akan terjadi di seluruh wilayah Indonesia pada 8 November 2022.
Dikutip dari Instagram @lapan_ri, puncak gerhana bulan total ini bisa disaksikan mulai pukul 18.00 WIB / 19.00 WITA / 20.00 WIT.
Baca Juga: Gerhana Bulan Total: Doa, 5 Dzikir, Jam Berapa dan Daerah Melihat Gerhana Bulan Total
Fenomena ini berdurasi selama 1 jam, 24 menit, 58 detik dan durasi umbral (sebagian + total) selama 3 jam, 39 menit, 50 detik.
Dirjen Kemenag, Kamaruddin Amin menyebutkan bahwa instruksi sholat gerhana telah disebarkan kepada Kanwil di masing-masing wilayah Indonesia.
Pelaksaan sholat gerhan bisa disesuaikan dengan situasi dan kondisi di daerah masing-masing.
Lantas bagaimana tata cara melaksanakan sholat gerhana bulan total 8 November 2022? Simak di bawah ini.
Baca Juga: Ini Jam Terbaik Sholat Gerhana Bulan, Lengkap Niat, Tata Cara dan Bacaan Ibadah Khusuf
Kemenag juga memberikan imbauan kepada masyarakat untuk memperbanyakan dzikir, istigfarm sedekah dan amalan lainnya.
"Kami juga mengimbang kepada masyarakat untuk memperbanyak dzikir, istigfar, sedekah dan amal saleh lainnya. Berdoa untuk kesejahteraan dan kemajuan bangsa," tandasnya dilansir dari Suara.com.
Sebelum melaksanakan sholat khusuf atau gerhana ada baiknya melafalkan niat terlebih dahulu seperti di bawah ini.
أُصَلِّي سُنَّةَ الخُسُوفِ رَكْعَتَيْنِ إِمَامًا/مَأمُومًا لله تَعَالَى
Ushallî sunnatal khusûf rak‘ataini imâman/makmûman lillâhi ta‘âlâ
Baca Juga: Jam Berapa Puncak Gerhana Bulan Total 8 November 2022? Cek! Ini Jadwal di Berbagai Wilayah Indonesia
Artinya: “Saya shalat sunah gerhana bulan dua rakaat sebagai imam/makmum karena Allah SWT.”
Dikutip dari NU Online, berikut tata cara sholat khusuf atau gerhana:
Pertama, baca niat dalam hati saat takbiratul ihram.
Kedua, mengucap takbir ketika takbiratul ihram sambil niat dalam hati.
Baca Juga: Heboh Pengakuan Ismail Bolong Dibawah Tekanan, Mahfud MD Sentil Isu Perang Bintang Polri
Ketiga, Baca taawudz dan Surat Al-Fatihah. Setelah itu baca Surat Al-Baqarah atau selama surat itu dibaca dengan lantang.
Keempat, Rukuk dengan membaca tasbih selama membaca 100 ayat Surat Al-Baqarah.
Kelima, itidal. Bukan baca doa i’tidal, tetapi baca Surat Al-Fatihah. Setelah itu baca Surat Ali Imran atau selama surat itu.
Keenam, Rukuk dengan membaca tasbih selama membaca 80 ayat Surat Al-Baqarah.
Ketujuh, Itidal. Baca doa i’tidal.
Baca Juga: Kapan Gerhana Bulan Total Berakhir? Cek Jadwal Awal Mulai hingga Berakhir, Ternyata Ada 4 Kali Gerhana di 2022
Kedelapan, Sujud dengan membaca tasbih selama rukuk pertama.
Kesembilan, Duduk di antara dua sujud.
Kesepuluh, Sujud kedua dengan membaca tasbih selama rukuk kedua.
Kesebelas, Duduk istirahat atau duduk sejenak sebelum bangkit untuk mengerjakan rakaat kedua.
Baca Juga: Lirik Lagu Lift Me Up Oleh Rihanna, OST Film Black Panther Wakanda Forever
Kedua belas, Bangkit dari duduk, lalu mengerjakan rakaat kedua dengan gerakan yang sama dengan rakaat pertama. Hanya saja bedanya, pada rakaat kedua pada diri pertama dianjurkan membaca surat An-Nisa. Sedangkan pada diri kedua dianjurkan membaca Surat Al-Maidah.
Ketiga belas, salam.
Itulah tata cara sholat khusuf atau gerhana bulan total 8 November 2022 beserta bacaan niatnya.***
Sentimen: positif (84.2%)