Sentimen
Positif (99%)
4 Nov 2022 : 20.42
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Pacitan

Relawan Pacitan Deklarasi Dukung Erick Thohir Maju Capres 2024

Antvklik.com Antvklik.com Jenis Media: News

4 Nov 2022 : 20.42
Relawan Pacitan Deklarasi Dukung Erick Thohir Maju Capres 2024

Antv – Sejumlah relawan yang mengatasnamakan dirinya Sahabat Erick Thohir Pacitan melaksanakan konsulidasi dan sekaligus Deklarasi mendukung Menteri Badan Usaha Milik Negara Erick Thohir maju menjadi Calon Presiden (capres) pada 2024.

Deklarasi tersebut digelar di Nuriya Kafe Resto Jalan Panglima Sudirman Pacitan, Jumat 04 November 2022 dan di ikuti oleh ratusan relawan dari 12 Kecamatan di Pacitan.

Turut hadir pada deklarasi ini adalah Koordinator pemenangan Erick Thohir Jawa Timur Prof Hotma Siahaan, Saptono, Ketua Relawan Erick Thohir Pacitan dalam deklarasi tersebut menyampaikan, seorang Erick merupakan sosok yang bisa menjadi penerus kepemimpinan Presiden Joko Widodo yang habis masa jabatannya pada 2024.

"Kami mendukung Bapak Erick Thohir untuk Indonesia sebagai Presiden Indonesia 2024 nanti," kata dia saat deklarasi tersebut.

Prof Hotma Siahaan mengatakan Keberadaan relawan Erick Thohir ini hanya berasal dari akar rumput yang telah menggelar berbagai diskusi baik secara virtual maupun langsung dengan seluruh relawan yang ada di berbagai daerah serta pusat.

Dari hasil diskusi tersebut, mendapatkan sosok Erick memang mumpuni menjadi Presiden. " Beliau seorang yang terampil, tegas, dan bisa menjadi teladan, maka itu Bapak Erick Thohir merupakan bagian dari rakyat yang kami unggul,kan," Katanya.

Hotma menambahkan para relawan di Pacitan ini nantinya dikomandoi tokoh tokoh asal kota kelahiran SBY.

Sejak saat ini, kemudian deklarasi akan terus di gelar mulai dari pelosok pelosok pedesaan hingga kecamatan bahkan tingkat kabupaten.

"Jadi itulah teman-teman yang akan kita percayakan mendeklarasikan di 34 provinsi di Indonesia," tambahnya.

Sudah menjadi komitmen dan dapat di pastikan bahwa relawan ini akan memenangkan Erick pada Pilpres 2024.

Meskipun Erick Thohir belum memiliki partai politik pengusung. Namun, dengan kehadiran relawan ini bisa menggiring opini partai politik bahwa Erick pantas jadi presiden.

Sentimen: positif (99.2%)