Sentimen
Negatif (99%)
3 Nov 2022 : 04.38
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Pamekasan

Tokoh Terkait

Pemilihan Wabup Pamekasan, Fattah Jasin Unggul 39 Suara dari Agus Mulyadi

Beritajatim.com Beritajatim.com Jenis Media: Politik

3 Nov 2022 : 04.38
Pemilihan Wabup Pamekasan, Fattah Jasin Unggul 39 Suara dari Agus Mulyadi

Pamekasan (beritajatim.com) – Fattah Jasin mendapat dukungan sebanyak 39 suara sah dari anggota legislatif pada proses Pemilihan Wakil Bupati Pamekasan Sisa Masa Jabatan 2018/2023, di Gedung DPRD Pamekasan, Jl Kabupaten 107 Pamekasan, Senin (28/3/2022).

Proses pemilihan Wabup Penggantian Antarwaktu (PAW) yang sempat molor sekitar 2 jam lebih, Fattah Jasin menggungguli Agus Mulyadi yang hanya mendapat dukungan 3 suara sah. Sekaligus memastikan Fattah Jasin berhak mendampingi Bupati Badrut Tamam hingga masa jabatan berakhir.

Namun sebelum memasuki proses pemilihan, terdapat penundaan pemilihan akibat ada kesalahan pada penulisan surat mandat bupati Pamekasan. Di mana surat mandat tersebut mendapat protes dari sejumlah anggota DPRD Pamekasan, yang hadir dalam sidang paripurna.

Di antaranya dari dua legislator dari dua partai politik (parpol) berbeda, yakni Ali Maskur dan Moh Khomarul Wahyudi. Keduanya cukup kencang melancarkan protes dan menilai proses pemilihan tersebut cacat hukum jika surat mandat tersebut tidak diperbaiki.

Hal tersebut tidak lepas dari surat mandat bernomor 090/286/432033/2021, di mana tahun surat dinilai akan berpotensi menjadi masalah. Sebab proses pemilihan dilaksanakan pada 2022. Sehingga pimpinan sidang mengabulkan protes dan meminta untuk melakukan revisi, sementara sidang diskors sekitar 15′ menit.

Berdasar catatan yang dihimpun beritajatim.com, terdapat sebanyak 43 dari total sebanyak 45 anggota DPRD Pamekasan yang hadir dalam sidang paripurna. Meliputi 12 orang dari Fraksi PPP, 7 orang dari Fraksi PKB (1 orang absen), 7 anggota Fraksi Madani (Golkar, PBB dan Perindo), 4 orang dari Fraksi Gerindra, 6 orang dari Fraksi Demokrat, serta 5 orang dari Fraksi PKS, serta 3 orang dari Fraksi PAN-Nasdem (1 orang absen).

Sementara proses pemilihan tersebut dijaga ketat sejumlah petugas pengamanan dari satuan Polres Pamekasan dan Kodim Pamekasan, Mereka mereka terlibat aktif dan melakukan pengamanan dan sterilisasi area gedung DPRD Pamekasan.

Bahkan massa demonstran dari sejumlah organisasi masyarakat (ormas) di Pamekasan, menolak Fattah Jasin sebagai suksesor Almarhum Raja’e dalam Pemilihan Wakil Bupati PAW. Juga dipusatkan di sisi timur gedung wakil rakyat dan tidak dibiarkan mengganggu jalannya sidang paripurna. [pin/suf]

Sentimen: negatif (99%)