Sentimen
Positif (99%)
1 Nov 2022 : 12.50
Informasi Tambahan

BUMN: PT Pertamina, Pertamina Patra Niaga

Tokoh Terkait

Program MyTripMyPertamina, Ajak Masyarakat Melihat Langsung Pendistribusian BBM dan LPG di Sumut

Sumutpos.co Sumutpos.co Jenis Media: News

1 Nov 2022 : 12.50
Program MyTripMyPertamina, Ajak Masyarakat Melihat Langsung Pendistribusian BBM dan LPG di Sumut

MEDAN, SUMUTPOS.CO – PT Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut akan mengajak masyarakat atau konsumen setia Pertamina untuk mengenal lebih dekat dengan proses pendistribusian Bahan Bakar Minyak (BBM) dan LPG di Sumatera Utara hingga sampai dikonsumsi.

Kegiatan ini, merupakan Program MyTripMyPertamina, bagi masyarakat yang beruntung akan melihat langsung energi yang didatangkan dari sumbernya, hingga menjadi energi yang siap untuk disebarluaskan ke masyarakat Sumatera Utara.

Sales Branch Manager I Pertamina Medan, Muhammad Ali Akbar Felayati mengungkapkan bahwa sebagai salah satu upaya mendorong komitmen yang tinggi terhadap penyaluran energi di Sumatera Utara.

“Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut bersama jutaan aktivitas bisnis BBM dan LPG Provinsi Sumatera Utara menggelar program MyTripMyPertamina,” sebut Ali dalam keterangan tertulis, Senin (31/10).

Ali menjelaskan dimana program MyTripMyPertamina sebagai bentuk apresiasi dan mengajak peserta program yang terpilih, untuk melihat lebih dekat distribusi dan niaga BBM LPG di Sumatera Utara.

“Program ini dibuka secara umum untuk seluruh masyarakat Sumatera Utara yang ingin ikut mengetahui bagaimana Pertamina menyalurkan BBM dan LPG ke masyarakat. Ini dilakukan untuk memberikan pengalaman baru bagi peserta yang terpilih, mulai dari penyaluran yang kita terima dari Kapal hingga menggerakkan kendaraan kita dan kompor di dapur menyala.” ucap Akbar.

Lebih lanjut Akbar menyampaikan Program MyTripMyPertamina ini bekerja sama dengan para pebisnis BBM dan LPG provinsi Sumatera Utara, memberikan kesempatan kepada 10 orang terpilih untuk mengunjungi Depot BBM, Depot LPG, Depot Pengisian Pesawat Udara, SPBU, SPBE serta Objek Vital Nasional (Obvitnas) yang memegang peranan kunci dalam menyalurkan energi lainnya.

“Hanya 10 orang terpilih yang akan kita fasilitasi dan berkesempatan belajar, serta menjadi saksi bagaimana alur penyaluran Energi hingga hari ini. Dan juga ada hadiah yang sudah kita siapkan,” ungkap Akbar.

Periode pendaftaran dan seleksi program MyTripMyPertamina mulai dibuka dari periode Agustus s.d 10 November 2022. Sementara, untuk Program MyTripMyPertamina juga memiliki syarat dan ketentuan yang berlaku, seperti peserta diwajibkan untuk melakukan pembelian BBM di wilayah Sumatera Utara.

Yang tentunya, sudah melakukan proses registrasi langsung melalui website mytripmypertamina.com, dengan catatan para peserta telah mendownload aplikasi My Pertamina dan follow Instagram @Pertamedan dan @Pertamina_sumbagut, yang bertujuan agar para peserta dapat melihat perkembangan informasi selanjutnya terkait program tersebut.

Selain itu, para peserta harus memastikan nomor Handphone dan Email yang dicantumkan di aplikasi My Pertamina telah aktif.

“PT. Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut membuka program ini secara umum dari semua kalangan mulai dari mahasiswa hingga driver ojol aktif, dengan catatan telah lulus maksimal 6 bulan sejak kelulusan dapat dibuktikan melalui Surat Keterangan lulus atau dokumen pendukung yang lain,” tutur Akbar.

Untuk informasi lebih lanjut, silakan akses website di mytripmypertamina.com atau melalui Instagram @Pertamedan dan @Pertamina_sumbagut. (gus)

Sentimen: positif (99.9%)