Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Bogor
Tokoh Terkait
Deklarasi PKB-Gerindra Gampang, Yang Penting Menang
Tirto.id Jenis Media: News
Dalam acara PKB Road to Election di Jakarta, Minggu (30/10/2022), Prabowo menerangkan bahwa ia dan Muhaimin beberapa waktu lalu bertemu di Bogor.
Dalam pertemuan tersebut, mereka sepakat untuk menjadi kawan perjuangan. Para kader lantas menanyakan soal deklarasi. Ia justru menegaskan deklarasi belum terlalu penting.
"Deklarasi (PKB-Gerindra) gampang. Yang penting menang. Untuk apa? Untuk bangsa," tegas Prabowo, Minggu.
Prabowo mengaku ia sudah lama ingin bertemu pihak PKB. Ia meminta para pihak untuk tidak memisahkan PKB dan Gerindra. Justru Prabowo berkata ada kemungkinan pihak yang bergabung dengan mereka.
"Jangan ada yang coba memisahkan kita, bahkan akan ada yang bergabung bersama kita," kata Prabowo.
Prabowo mengingatkan bahwa Indonesia diprediksi akan menjadi negara dengan peringkat 4 terbesar di dunia. Oleh karena itu, Indonesia perlu pemimpin yang tidak mengedepankan ego. Ia senang dengan PKB karena bersedia untuk bekerja sama dengan Gerindra. Ia pun menegaskan bahwa Gerindra dan PKB tidak ada transaksi.
"Pernah kita bicara transaksi ini itu? Keputusan politik apapun kita akan ambil berdua. Saya dari dulu, dari letnan dua siap mati untuk negeri ini, jiwa saya untuk Republik Indonesia," kata Prabowo.
"Saya yakin Gus Imin dan jajaran PKB tidak ada niat untuk memperkaya diri, saya yakin itu pejuang politik berjuang untuk rakyat kebangkitan bangsa," tutur Prabowo.
Sentimen: positif (99%)