Sentimen
Informasi Tambahan
Event: Hari Sumpah Pemuda
Kab/Kota: Palopo, Bulukumba
Tokoh Terkait
Momentum Hari Sumpah Pemuda, Gubernur Sulsel Ajak Tingkatkan Kualitas Diri
Rakyatku.com Jenis Media: News
Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman.
"... Pada momentum Hari Sumpah Pemuda saat ini mari kita tingkatkan kualitas kita sebagai pemuda,” ujar Andi Sudirman Sulaiman.
RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Pemprov Sulsel) melaksanakan upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda (HSP) ke-94 di Lapangan Rumah Jabatan Gubernur Sulsel, Jenderal Sudirman, Kota Makassar, Jumat (28/10/2022).
Tampil sebagai inspektur upacara (irup) Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman. Upacara dihadiri ratusan masyarakat dari berbagai eleman.
Membacakan sambutan seragam Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI, Zainudin Amali, Andi Sudirman mengatakan bahwa bahwa pemuda saat ini memiliki tanggung jawab besar dalam menerima tongkat estafet warisan bangsa Indonesia.
Baca Juga : Jembatan Rampoang Palopo Sudah Bisa Diakses
“Kemandirian, kedaulatan ekonomi menjadi bagian yang tak terpisahkan dalam upaya kita meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Pada momentum Hari Sumpah Pemuda saat ini mari kita tingkatkan kualitas kita sebagai pemuda,” ujar Andi Sudirman.
Tantangan pemuda, kata dia, harus mampu dilewati dengan cara belajar dengan baik.
Dalam rangkaian upacara ini, tampil Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Sulsel, Kanita A. Kahfi, membacakan naskah Sumpah Pemuda di depan peserta upacara dan dikelilingi pemuda yang mengenakan pakaian adat sejumlah perwakilan etnis di Indonesia.
Baca Juga : Gubernur Serahkan 1 Unit Mobil Damkar untuk Bulukumba
Usai upacara, Andi Sudirman sibuk menerima permintaan masyarakat untuk berfoto bersama.
Sentimen: positif (65.3%)