Sentimen
Negatif (99%)
29 Okt 2022 : 18.23
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Malang

Kasus: Narkoba, teror

Tokoh Terkait

Petugas Lapas Diteror Bom, Kalapas Malang Sebut Dugaannya Terkait Pemberantasan Narkoba

Okezone.com Okezone.com Jenis Media: Nasional

29 Okt 2022 : 18.23
Petugas Lapas Diteror Bom, Kalapas Malang Sebut Dugaannya Terkait Pemberantasan Narkoba

MALANG - Rumah petugas Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Malang dilempar bom oleh orang tak dikenal pasca mengungkap peredaran narkotika.

Aksi pelemparan bom di rumah staf kesatuan pengamanan Lapas Kelas I Malang Abdul Azis terus pada Senin (24/10/2022) di rumahnya di Desa Sumberkradenan, Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang.

Aksi pelemparan bom ini terekam oleh kamera CCTV yang terpasang di sekitar lokasi. Terlihat di rekaman CCTV yang beredar ada dua orang pria dengan mengenakan helm berwarna merah berboncengan, satu pria yang di belakang tampak membawa tas kecil yang diduga berisikan bom.

Kepala Lapas (Kalapas) Heri Azhari membenarkan informasi adanya upaya teror yang diterima oleh anggotanya seaat setelah mengungkap peredaran narkoba di Lapas Lowokwaru Malang.

Bahkan sejak beberapa saat lalu melakukan pemberantasan narkotika di dalam Lapas Malang, ada dua orang yang telah membuntuti Abdul Azis yang saat pulang ke rumah.

Kebetulan saat kejadian memang suasana sekitar lokasi sedang sepi karena siang hari kebanyakan beraktivitas di luar rumah.

Baca Juga: Ini Cara Gadai BPKB Mobil di Inafina.com serta Syarat dan Ketentuannya

Saat itu dikatakan Heri Azhari ada dua orang yang berboncengan naik sepeda motor dan melemparkan bom ke teras rumah Abdul Aziz.

"Mungkin telah membaca situasinya dulu atau membuntuti dulu. Pokoknya yang jelas, jatuh di teras rumah. Yang hancur kan teras rumah, sofanya yang hancur tidak ada korban jiwa," ucap Heri Azhari saat ditemui media pada Sabtu sore (29/10/2022) di rumah dinasnya.

Heri menambahkan, saat kejadian di rumah ada istri dan anaknya, sementara Abdul Aziz tengah bertugas di Lapas Malang seperti biasanya.

Beruntung aksi teror pelemparan bom ini tak sampai memakan korban, tetapi bagian teras rumah Abdul Aziz rusak.

"Kalau kami hanya membaca tersyirat, apa yang kami lakukan bersih - bersih Lapas terkait halinar atau motif lainnya. Tetapi yang pasti, kami berharap pelakunya segera tertangkap, karena sudah teridentifikasi sepeda motornya. Mudah - mudahan ini menjadi petunjuk bagi anggota kepolisian," tukasnya.

Sentimen: negatif (99.9%)