Sentimen
Negatif (94%)
29 Okt 2022 : 00.42
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Bekasi, Menteng, Rawalumbu

Kasus: kebakaran

Gudang di Bekasi Kebakaran, Kerugian Ditaksir Capai Miliaran

29 Okt 2022 : 07.42 Views 1

Medcom.id Medcom.id Jenis Media: News

Gudang di Bekasi Kebakaran, Kerugian Ditaksir Capai Miliaran
Bekasi: Kebakaran hebat melanda gudang milik PT Griya Interindo Abadi di Jalan Kemuning Raya, RT 002 RW 005 Kelurahan Bojong Menteng, Kecamatan Rawalumbu, Kota Bekasi pada Jumat dini hari, 28 Oktober 2022.
 
Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bekasi, Aceng Solahudin, mengatakan, kebakaran itu ditaksir menimbulkan kerugian hingga miliar rupiah.
 
"Dari luas area 5.000 meter persegi, yang terbakar kurang lebih 2.500 meter persegi. Kerugian ditaksir kurang lebih Rp 27.000.000.000," katanya dalam keterangan tertulis, Jumat, 28 Oktober 2022 pagi.

-?

- - - -
Dia menjelaskan mendapatkan laporan terjadinya kebakaran di gudang tersebut pada pukul 02.30 WIB. Kemudian, pihaknya mendatangi lokasi dan melakukan penanganan.
 
"Diduga arus pendek listrik yang menyebabkan timbulnya api dan menyebar ke seluruh area pabrik," terangnya.
 
Aceng menambahkan, pihaknya menerjunkan hingga sebanyak 11 unit armada pemadam kebakaran untuk melakukan pemadaman di lokasi kebakaran.
 
Hingga kini tercatat tidak ada korban jiwa dan korban luka-luka dalam kebakaran yang menimbulkan kerugian hingga puluhan miliar tersebut.
 
"Yang mengalami kebakaran gudang, yang terbakar ada motor karpet dan lain-lain," jelas dia.
 

(MEL)

Sentimen: negatif (94.1%)