Sentimen
Positif (97%)
28 Okt 2022 : 07.35
Informasi Tambahan

Event: Pilkada Serentak

Ganjar Pranowo Ungguli Prabowo dalam Survei SMRC, Gerindra: Naik Turun Itu Biasa

28 Okt 2022 : 07.35 Views 1

Pikiran-Rakyat.com Pikiran-Rakyat.com Jenis Media: Nasional

Ganjar Pranowo Ungguli Prabowo dalam Survei SMRC, Gerindra: Naik Turun Itu Biasa

PIKIRAN RAKYAT - Hasil survei Lembaga Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) menyebut elektabilitas Ganjar Pranowo sebagai calon presiden lebih unggl dibandingkan Prabowo Subianto.

Menanggapi survei tersebut, Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra Ahmad Muzani mengatakan hal itu merupakan sesuatu yang biasa.

"Survei itu biasa, naik turun timbul tenggelam, jadi buat kami itu sesuatu yang biasa,” ujar Muzani.

Ia mencontohkan saat dahulu mengusung Jokowi-Ahok bersama Partai PDI-P, awalnya juga tidak unggul. Namun keduanya justru bisa menang di Pilkada Jakarta saat itu.

Baca Juga: Gerindra Santai Elektabilitas Prabowo Subianto Kalah dari Ganjar Pranowo

Kemudian Muzani memberi contoh lain, ketika Anies Baswedan bersaing dengan Ahok pada 2017. Menurut survei, elektabilitas Anies di bawah Ahok.

"Kami telah membuktikan di banyak tempat sehingga survei bagi kami hanya indikasi saja, kami santai tidak gusar silakan ungkap saja di berbagai survei," lanjutnya.

Dilansir Pikiran-Rakyat.com dari Antara, ia mengatakan elektabilitas calon presiden akan lebih realistis jika sudah berpasangan.

"Kriterianya bisa diterima oleh Pak Prabowo sebagai Ketua Umum Gerindra dan Pak Muhaimin Iskandar sebagai Ketua Umum PKB karena dalam deklarasi koalisi disebutkan bahwa harus mendapat persetujuan," katanya.

Baca Juga: Dasco Pastikan Bukan Elite Gerindra yang Disebut NasDem Mencoba Jauhkan Hubungan Jokowi-Anies

Kendati demikian, anggota DPR RI dari Dapil Lampung itu juga menjelaskan bahwa harus mempertimbangkan pimpinan anak cabang partai (PAC).

Dalam konsolidasi dengan DPD Partainya di Bali, loyalitas dan kesetiaan pengurus di daerah dan pada tingkat paling rendah harus dijaga untuk menjaga suara bahkan di tingkat kecamatan.

Sebelumnya, SMRC mempublikasikan hasil survei antara tiga tokoh yaitu Ganjar Pranowo, Anies Baswedan, dan Prabowo Subianto pada Minggu, 23 Oktober 2022 kemarin.

Baca Juga: Ferdy Sambo Resmi Dipecat, Politisi Gerindra Minta Proses Pidana Segera Berjalan

Dari hasil survei ketiga tokoh tersebut Ganjar berada di atas angin dengan selisih ampir lima persen dari Prabowo dan terpaut hampir 18 persen dengan Anies.

"Elektabilitas Ganjar sebesar 32,1 persen, diikuti Prabowo Subianto 27,5 persen, dan Anies Baswedan 26 persen. Ada 14,4 persen yang belum menjawab atau tidak tahu," kata Direktur Riset SMRC Deni Irvan.

Sehingga di posisi puncak terdapat Ganjar Pranowo, disusul Prabowo Subianto dan terakhir Anies Baswedan dengan elektabilitas terendah.***

Sentimen: positif (97%)