Sentimen
Positif (79%)
27 Okt 2022 : 14.31
Informasi Tambahan

Kasus: Tipikor, kasus suap, korupsi

KPK Temui Mahfud Hingga Menkes Bahas Kasus Lukas Enembe

27 Okt 2022 : 14.31 Views 6

Bisnis.com Bisnis.com Jenis Media: Nasional

KPK Temui Mahfud Hingga Menkes Bahas Kasus Lukas Enembe

Bisnis.com, JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah selesai melakukan pertemuan dengan sejumlah pemangku kepentingan terkait penanganan dugaan kasus suap dan gratifikasi Gubernur Papua Lukas Enembe.

Para pemangku kepentingan dimaksud yakni Menteri Koordinator Bidang Polhukam Mahfud MD, Menteri Kesehatan Budi Gunadi, Wamendagri John Wempi Wetipo, TNI, Polri, Polda Papua, Pangdam Papua, hingga Ikatan Dokter Indonesia (IDI).

"Pertemuan ini menindaklanjuti perkembangan penyidikan perkara tindak pidana korupsi berupa dugaan suap terkait pekerjaan atau proyek yang bersumber dari APBD Provinsi Papua," kata Wakil Ketua KPK Alexander Marwata dalam konferensi pers di Gedung KPK, Senin (24/10/2022).

Dalam pertemuan tersebut, ungkap Alex, para pihak sepakat untuk memeriksa kesehatan Lukas Enembe dengan datang ke Papua. Nantinya, tim IDI dan KPK akan datang ke Papua untuk menjumpai Lukas.

Diketahui, Lukas kerap mangkir dalam agenda pemeriksaan sebagai tersangka lantaran mengaku sakit.

"Tujuan kedatangan tim KPK dan IDI adalah untuk melakukan pemeriksaan kesehatan LE dan pemeriksaan LE sebagai tersangka," kata Alex.

Alex pun meminta aparat kewilayahan untuk menyampaikan ke masyarakat Papua bahwa KPK datang ke Papua dalam rangka pemeriksaan kesehatan LE dan pemeriksaan LE sebagai tersangka.

Dia juga menegaskan kedatangannya bukan untuk melakukan jemput paksa

"Hasil pemeriksaan kesehatan akan menentukan tindak lanjut kedepan, KPK meminta bantuan kepada IDI untuk melakukan pemeriksaan kesehatan di Papua," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak Video Pilihan di Bawah Ini :


Konten Premium Nikmati Konten Premium Untuk Informasi Yang Lebih Dalam Masuk / Daftar

Sentimen: positif (79.5%)