Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Gondangdia
Tokoh Terkait
Surya Paloh dan AHY Bertemu Sesuaikan Frekuensi
Rakyatku.com Jenis Media: News
Ketum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono menyatakan siap menjadi cawapres pendamping Anies Baswedan. (MNC Portal/Kiswondari)
"Waktunya kapan untuk deklarasinya, hari cari baik bulan baik," katanya.
RAKYATKU.COM - Ketum Partai NasDem Surya Paloh dan Ketum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) melakukan pertemuan tertutup pada Rabu (26/10/2022).
Pukul 14.15 WIB, Surya Paloh dan AHY berjalan keluar gedung Wisma Nusantara, Gondangdia, Jakarta setelah pertemuan kurang lebih 2 jam.
Terlihat mendampingi Wakil Ketua Umum NasDem Ahmad Ali, Ketua DPP NasDem Willy Aditya, Wakil Ketua Umum Demokrat Benny K Harman.
Baca Juga : Rudianto Lallo Janji Sumbang Ambulance untuk PKPM
"Saya memenuhi undangan Mas AHY. Udah lama nggak makan siang katanya. Biasa pasti (bahas hal lainnya). Kalau nggak sayang sekali pertemuan makan siang nggak bahas apa-apa," kata Surya Paloh.
Surya Paloh mengatakan pertemuan tersebut membahas tentang beberapa hal, termasuk membahs kesehatan.
"Pertama bahas soal kesehatan. Saya mulai sakit-sakit sedikit, kena flu, itu aja. Tapi hal-hal lain juga kita bicarakan," lanjutnya.
Baca Juga : Anies Baswedan, NasDem, Demokrat dan PKS Kembali Melakukan Pertemuan
Surya Paloh juga mengatakan, bakal poros koalisi yang sedang terjalin antara NasDem, Demokrat, PKS masih terus menyesuaikan frekuensi.
"Koalisi memang sedang menyesuaikan frekuensi, apa yang barangkali bisa disesuaikan satu sama lain, tapi yang jelas hubungan yang baik selama ini sudah terjalin semakin memperkokoh semangat," sebutnya.
Soal deklarasi koalisi, Paloh mengatakan pihaknya masih mencaari waktu yang tepat.
Baca Juga : Survei SSI di Sulsel: Prabowo Unggul 29 Persen, Ganjar Kejar Anies
"Waktunya kapan untuk deklarasinya, hari cari baik bulan baik," katanya.
Adapun sola penentuan cawapres pendamping Anies Baswedang yang telah ditetapkan Nasdem sebagai bakal calon presiden belum ditetapkan.
"Cawapres belum," katanya.
Baca Juga : PDIP Sanksi Ganjar Pranowo Buntut Pernyataan Siap Jadi Capres 2024
Sumber: detik.com
Sentimen: positif (78%)