Sentimen
Partai Terkait
Tokoh Terkait
Fraksi PDIP DPRD DKI Dorong Pj Gubernur Gusur Hunian di Bantaran Kali, Ini Keuntungannya
Akurat.co Jenis Media: News
AKURAT.CO, Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD DKI Gembong Warsono mendorong penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mulai melakukan penertiban bangunan liar di bantaran sungai. Menurut dia, Heru tak punya pilihan selain menertibkan hunian-hunian itu untuk mengembalikan trace lebar sungai dan memudahkan upaya pengendalian banjir.
"Ya nggak mungkin kalau tidak dilakukan penggusuran. Nggak mungkin. Ya, bagaimana caranya. Orang kali kita udah menyempit. Normalisasi itu kan mengembalikan pada trase, pada trase yang sebenarnya," ungkapnya, Selasa (25/10/2022).
Menurut dia, sangat tidak mungkin melakukan normalisasi sungai di Jakarta tanpa melakukan penertiban bangunan liar. Mereka yang kini menempati lahan di bantaran sungai, kata dia, perlu direlokasi agar program pengendalian banjir bisa dilakukan.
baca juga:"Kalau nggak dilakukan penggusuran kan nggak mungkin. Atau bahasanya relokasi atau penggeseran atau apapun yang ujungnya bagaimana melakukan penggusuran warga masyarakat yang tinggal di bantaran sungai," katanya.
Dia menjelaskan, penggusuran warga yang tinggal di bantaran sungai akan menyelesaikan dua masalah sekaligus. Yakni menyelesaikan masalah banjir dan menyelesaikan masalah pemukiman kumuh di Jakarta.
"Kan bisa menyelesaikan dua masalah sekaligus. Pertama: pengentasan banjirnya, kedua: penataan pemukiman di bantaran sungai . Itu kan penting. Jadi Pemprov punya kewajiban untuk menaikan harkat dan martabat masyarakat yang tinggal di bantaran sungai itu," ujarnya.
Yang terpenting, kata dia, adalah komunikasi yang baik antara Pemprov DKI Jakarta dengan warga yang tinggal di bantaran kali. Menurut dia, bila komunikasi antara warga dengan Pemprov DKI berjalan baik, masalah lahan di bantaran kali bisa selesai.
"Tergantung komunikasi antara Pemprov dengan para pemilik lahan yang akan direlokasi. Maka komunikasi itu jadi penting. Kalau terjadi komunikasi yang baik maka mereka juga pasti rela untuk memberikan lahan yang dia punya untuk kepentingan pembangunan Jakarta. Tapi kuncinya komunikasi," ungkapnya. []
Sentimen: positif (93.8%)