Sentimen
Positif (99%)
25 Okt 2022 : 02.17
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Yogyakarta, Sleman

Partai Terkait
Tokoh Terkait

Wapres Ibaratkan Pilihan Politik Bak Perbedaan Agama

25 Okt 2022 : 09.17 Views 1

Riau24.com Riau24.com Jenis Media: Politik

Wapres Ibaratkan Pilihan Politik Bak Perbedaan Agama

RIAU24.COM - Wakil Presiden (Wapres) KH Ma'ruf Amin mengibaratkan pilihan politik seperti perbedaan agama.

Hal ini disampaikannya dalam peringatan Hari Santri Nasional 2022 di Pesantren Muhammadiyah Boarding School (MBS) Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Senin, 24 Oktober 2022.

"Jika kita berbeda partai, kita harus bersikap lakum partaiyukum walana partaiyuna (bagi kalian partai kalian, bagi kami partai kami). Walaupun berbeda, Lakum Capresukum walana capresuna (bagi kalian capres kalian, bagi kami capres kami)," ujarnya dikutip dari jpnn.com, Senin, 24 Oktober 2022.

Baca Juga: Ganjar Dapat Sanksi dari PDIP Usai Nyatakan Diri Siap Nyapres 2024

Prinsip tersebut menurutnya penting diterapkan menyongsong Pemilu 2024 sehingga kesatuan nasional tetap terjaga.
 
"Tidak perlu terjadi permusuhan sehingga merusak persatuan dan kesatuan nasional. Saya kira itu penting," ujarnya.

Baca Juga: Soal Pilwako, Ade Hartati: Saya Tetap di DPRD Riau Tapi Ada Ekspektasi Kesana

Daripada mempersoalkan perbedaan, Wapres meminta generasi bangsa, khususnya para santri mampu mewarisi semangat perjuangan pendiri bangsa untuk membangun Indonesia yang adil dan makmur.

"Bahasa yang kita pakai sekarang adalah untuk membangun Indonesia maju dan sejahtera. Kita proyeksikan, kita cita-citakan bahwasannya pada 2045 nanti Indonesia menjadi Indonesia Emas," ujarnya.

Sentimen: positif (99.8%)