Sentimen
Negatif (87%)
24 Okt 2022 : 01.25
Informasi Tambahan

Kasus: pengangguran, Narkoba, korupsi

Partai Terkait

Menag Sebut Santri Punya Tugas Menjaga NKRI dari Ancaman, Benny K Harman: Ancaman Paling Nyata Adalah Ketidakadilan

Fajar.co.id Fajar.co.id Jenis Media: Nasional

24 Okt 2022 : 01.25
Menag Sebut Santri Punya Tugas Menjaga NKRI dari Ancaman, Benny K Harman: Ancaman Paling Nyata Adalah Ketidakadilan

FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Politikus Demokrat, Benny K Harman mengomentari pernyataan Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas pada peringatan hari santri 2022.

Yaqut menyebut jika tugas santri saat ini adalah menjaga NKRI dari segala ancaman.

Menanggapi itu, Benny menyebut ancaman sesungguhnya saat ini adalah ketidakadilan hingga penegakan hukum yang tebang pilih.

"Menjaga NKRI dari segala ancaman? Setuju sekali mas," ucap Benny dilansir fajar.co.id dari twitter pribadinya, Minggu (23/10/2022).

"Ancaman paling nyata adalah ketidakadilan, kehidupan ekonomi rakyat yg makin susah, abuse of power, korupsi, narkoba, intoleransi dan diskriminasi politik, pengangguran dan penegakan hukum yang tebang pilih," sambungnya.

Sebelumnya, Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas mengatakan Hari Santri 2022 merupakan hadiah dari negara bagi para ulama yang telah berjuang untuk kemerdekaan.

Menurutnya saat ini di peringatan Hari Santri 2022 tugas santri hari ini adalah menjaga Kesatuan Negara Indonesia dari segala ancaman.

"Siapa pun yang mau mengganggu kemerdekaan yang dulu dimerdekakan oleh para kiai dan santri, santri saat ini wajib di garda terdepan untuk melawan segala bentuk ancaman dan gangguan," ujar Menag Yaqut saat membuka puncak peringatan Hari Santri 2022 bertajuk Shalawat Kebangsaan di Jakarta, Sabtu. (zak/fajar)

Sentimen: negatif (87.7%)