Sentimen
Positif (76%)
23 Okt 2022 : 16.20
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Bogor

Tokoh Terkait

Meski Terbatas, Difagana Buktikan Bisa Ikut Serta Dalam Evakuasi Korban Bencana

23 Okt 2022 : 16.20 Views 5

JabarEkspress.com JabarEkspress.com Jenis Media: News

Meski Terbatas, Difagana Buktikan Bisa Ikut Serta Dalam Evakuasi Korban Bencana

BOGOR- Penyandang disabilitas yang tergabung dalam Difabel Siaga Bencana (Difagana) ternyata bisa ikut andil dalam evakuasi warga saat terjadi bencana.

Difagana adalah Sebuah organisasi dibawah naungan Kementerian Sosial Republik Indonesia (Kemensos RI) yang menaungi para penyandang disabilitas untuk ikut serta dalam menanggulangi bencana.

Organisasi tersebut dibentuk pada 2017 silam bertempat di Jogjakarta yang bertujuan untuk membuktikan ketangguhan diri yang dimiliki para difabel.

“Difagana sama halnya dengan Taruna Siaga Bencana (Tagana), hanya saja yang membedakan ialah anggota di dalamnya diisi oleh para penyandang disabilitas,” ujar Sub Koordinator Pemenuhan Dasar, Pekerja Sosial Ahli Muda Korban Bencana Alam Kemensos RI, Fahri Isnanta kepada JabarEkpres.com Minggu 23 Oktober 2022.

Sebanyak 121 penyandang disabilitas tergabung dalam difagana ini serta mendapatkan materi pelatihan dengan anggota tagana pada umumnya.

“Para penyandang disabilitas ini mendapaptkan peran posisi dan tugas yang sama dengan temen-temen tagana yang memiliki fisik normal,”tambahnya

Anggota difagana kut terlibat langsung dalam seluruh fase penanggulangan bencana, baik dari kesiapsiagaan, tanggap darurat, maupun pada fase pemulihan dan penguangatan saat pasca bencana.

“Difagana pun turut serta berperan dalam operasi search and rescue (SAR), dengan ditunjang peralatan khusus untuk mendukung operasionalnya,”lanjutnya.

Sentimen: positif (76.2%)