Sentimen
Positif (61%)
22 Okt 2022 : 06.32
Informasi Tambahan

Event: Piala Dunia 2022

Kab/Kota: Doha

Stadion Al Thumama, Jelmaan Kopiah Khas Arab

22 Okt 2022 : 06.32 Views 1

RRi.co.id RRi.co.id Jenis Media: Nasional

Stadion Al Thumama, Jelmaan Kopiah Khas Arab

KBRN, Doha: Gahfiya menjadi inspirasi pembangunan Stadion Al Thumama. Salah satu stadion baru yang dibangun Qatar untuk Piala Dunia 2022.

Gahfiya adalah kopiah khas masyarakat Arab yang dipakai untuk menutup kepala. Gahfiya biasanya dipadukan dengan kafiyah dan ditahan dengan lingkaran agar tidak terbang.

Dalam budaya Arab, Gahfiya melambangkan datangnya usia kaum muda. Maka itu Stadion Al Thumama disimbolkan sebagai martabat dan kemerdekaan.

Desain

Bentuk stadion ini bulat untuk menggambarkan Gahfiya. Stadion dibuat dengan dinamis dan imajinatif.

Stadion Al Thumama juga sarat dengan teknologi. Mengikuti motif Gahfiya, maka banyak terdapat lubang-lubang di sekeliling bangunan stadion.

Tribune penonton dicat dengan warna hijau dan merah. Penataan bangunan yang bulat, membuat mata penonton ke lapangan bisa maksimal.

Kapasitas

Stadion Al Thumama dibangun dengan kapasitas untuk 40 ribu penonton.

Akses

Penonton yang ingin datang ke Stadion Al Thumama bisa memakai Doha Metro. Kemudian disambung dengan bus ulang-alik dari stasiun terdekat.

Stadion ini terletak di kawasan Al Thumama. Jaraknya sekitar 12 kilometer dari pusat kota Doha.

Warisan

Setelah Piala Dunia 2022 selesai, kapasitas stadion akan dikurangi menjadi 20 ribu penonton. Tujuannya supaya stadion bisa dipakai untuk beragam kegiatan lainnya.

Sebanyak 20 ribu kursi hasil pengurangan kapasitas stadion, akan disumbangkan ke negara yang membutuhkan. Proposal terbaik akan dipilih Qatar untuk mendapatkan kursi-kursi tersebut.

Nantinya kawasan stadion selain mempertahankan lapangan utama, juga bisa dipakai untuk bola tangan, bola voli, basket, dan renang. Stadion ini nantinya akan menjadi pusat olahraga dan aktivitas lainnya.

Jadwal Pertandingan

Stadion Al Thumama akan menjadi tuan rumah untuk enam pertandingan fase grup. Ditambah satu laga 16 besar dan satu perempat final.

21 November Grup A: Senegal vs Belanda

23 November Grup E: Spanyol vs Kosta Rika

25 November Grup A: Qatar vs Senegal

27 November Grup F: Belgia vs Maroko

29 November Grup B: Iran vs Amerika Serikat

1 Desember Grup F: Kanada vs Maroko

4 Desember Putaran 16: 1D vs 2C

10 Desember Perempat final: W55 vs W57

Sentimen: positif (61.5%)