Sentimen
Negatif (99%)
22 Okt 2022 : 05.50
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Karanganyar

Jembatan Nglurah Tawangmangu Ambrol Tergerus Air

22 Okt 2022 : 05.50 Views 1

Krjogja.com Krjogja.com Jenis Media: News

Jembatan Nglurah Tawangmangu Ambrol Tergerus Air

Krjogja.com - KARANGANYAR - Hujan deras disertai angin ribut beliung merusak hunian, kendaraan dan memutus akses penghubung antardusun di Kabupaten Karanganyar, Kamis (21/10/2022). Pendataan kerugian hingga penanganan dampak bencana alam masih berlangsung hingga Kamis malam.

Di Kampung Nglurah, Tawangmangu, hujan deras menambah debit air sungai yang menyebabkan fondasi jembatan tergerus dan permukaan jalan ambrol. Ribuan warga Nglurah terpaksa berputar sampai 10 KM untuk menjangkau pusat kota kecamatan. Sebab, jembatan itu merupakan satu-satunya akses tercepat.

Kepala Lingkungan Nglurah Ismanto Hartono mengungkapkan, kondisi jembatan memang sudah memprihatinkan. "Tadi hujan deras, sungai banjir, yang menyebabkan jembatan putus. Kejadian sekitar pukul 16.00," katanya.

Warganya yang berputar arah ke kampung Ledoksari sejauh 10 KM itu pun harus menghadapi penyempitan jalan karena perbaikan. Mobil dan kendaraan roda empat lainnya tak bisa lewat.

Sedangkan di Tasikmadu, angin lisus dibarengi hujan deras membuat atap pabrik dari PT Delta Dunia Textile (DDT) Karanganyar berterbangan.

Atap-atap tersebut terempas hingga mengenai rumah warga dekat pabrik di Dusun Geneng Desa Kaling. Tanpa atap, air hujan masuk ke dalam pabrik dan merusak bahan produksi.

Joko mengatakan selain itu, hujan deras dengan angin besar juga menimpa warga Dusun Cabean Desa Pandeyan. Banyak pohon tumbang, hingga ada yang menimpa rumah warga. "Kami masih menghimpun data, saya sudah minta kades untuk mendata warga yang terdampak," ungkap Joko.

Hingga Kamis malam, tim SAR gabungan masih menyisir lokasi bencana dan menormalisasi peristiwa seperti mobil tertimpa pohon, longsor jebol dinding rumah dan evakuasi lainnya. (Lim)

Sentimen: negatif (99.6%)