Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Yogyakarta
Tokoh Terkait
Kemarin, Indonesia tak jadi pasien IMF hingga pengamanan KTT G20
Antaranews.com Jenis Media: Politik
Beberapa peristiwa politik pada hari Kamis (20/10) yang masih menarik dan layak untuk dibaca kembali mulai dari Indonesia tak jadi "pasien" IMF hingga pengamanan KTT G20 di Bali pada 15—16 November 2022.
Berikut rangkuman beritanya:
1. Wapres Ma'ruf harap Indonesia tidak jadi pasien IMF
Jakarta (ANTARA) - Wakil Presiden Ma'ruf Amin berharap agar Indonesia tidak menjadi "pasien" Dana Moneter Internasional (IMF) memasuki tahun keempat pemerintahan Presiden Jokowi-Ma'ruf Amin.
2. Mahfud nilai persenjataan Indonesia perlu ditambah untuk pertahanan
Jakarta (ANTARA) - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan, Mahfud MD, menilai persenjataan Indonesia perlu ditambah untuk menghadapi beragam tantangan di sektor pertahanan, sebagaimana yang disampaikan oleh Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dalam beberapa kesempatan.
3. Menkominfo: Pemerintah belajar dari pengalaman soal dinamika pemilu
Jakarta (ANTARA) - Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate mengatakan pemerintah belajar dari pengalaman terkait dinamika yang kerap terjadi saat pemilihan umum.
4. Panglima TNI siapkan 18.030 personel gabungan amankan KTT G20
Jakarta (ANTARA) - Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa mengatakan bahwa pihaknya menyiapkan 18.030 personel gabungan untuk mengamankan para kepala negara dan setingkat kepala negara dalam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 pada 15—16 November di Bali.
5. Sultan HB X heran tokoh agama sekadar sampaikan heroisme sendiri
Yogyakarta (ANTARA) - Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta Sri Sultan Hamengku Buwono X mengaku heran banyak tokoh agama yang sekadar membicarakan heroisme sendiri-sendiri, tetapi minim membicarakan penghargaan kepada agama atau etnik lain.
Pewarta: Syaiful Hakim
Editor: D.Dj. Kliwantoro
COPYRIGHT © ANTARA 2022
Sentimen: positif (93.4%)