Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Malang
Kasus: HAM
Tokoh Terkait
Cek CCTV Kanjuruhan, Komnas HAM minta keterangan teknisi
Alinea.id Jenis Media: News
Tim pemantauan dan penyelidikan Komnas HAM kembali bertolak ke Malang, Jawa Timur (Jatim), untuk menggali keterangan terkait tragedi Kanjuruhan. Salah satu yang didalami terkait kondisi kamera pengawas (CCTV) di tempat kejadian perkara (TKP).
Penyelidikan ini dilakukan menyusul temuan TGIPF soal rekaman CCTV di lobi utama dan area parkir Kanjuruhan. Durasi rekaman CCTV di kedua titik tersebut diduga ada yang hilang atau dihapus.
Komisioner Komnas HAM, Choirul Anam, mengatakan, pihaknya meminta penjelasan secara perinci kepada teknisi tentang informasi rekaman CCTV Stadion Kanjuruhan, termasuk kondisi dan rekaman CCTV di lobi utama.
"Kami ditunjukkan CCTV lobi utama dan ternyata CCTV lobi utama itu bisa terlihat utuh," kata Anam dalam keterangan video, Jumat (21/10).
Dalam laporannya, TGIPF sebelumnya menyebutkan, ada rekaman hilang atau diduga dihapus selama kurang lebih 3 jam sebelum akhirnya muncul kembali selama 15 menit. Namun, Anam mengatakan, rekaman CCTV di area lobi terlihat utuh.
"Apakah ada yang tidak terlihat atau terhapus? Yang kami lihat, itu semuanya ada. Jadi, tidak ada yang terhapus," ujar dia.
Selain itu, Komnas HAM juga menggali keterangan soal alat perekaman atau digital video recorder (DVR) dari kamera pengawas. Disampaikannya, pengambilan DVR melalui komunikasi antara pihak kepolisian dengan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) setempat.
Berdasarkan keterangan Dispora, DVR diambil dan diserahterimakan pada 2 Oktober 2022. Komnas HAM juga mengecek ruang pemantauan CCTV, ruang DVR, serta teknisi yang berada di dalam ruangan tersebut.
Sentimen: netral (84.2%)