Sentimen
Negatif (87%)
21 Okt 2022 : 13.47

Gagal Ginjal Akut, 49 Anak dan Balita Dirujuk ke RSCM, 31 Meninggal

21 Okt 2022 : 20.47 Views 1

Koran-Jakarta.com Koran-Jakarta.com Jenis Media: Nasional

Gagal Ginjal Akut, 49 Anak dan Balita Dirujuk ke RSCM, 31 Meninggal

JAKARTA - Rumah Sakit Umum Pusat Dr Cipto Mangunkusumo (RSCM), Kamis (20/10), mencatat sejak Januari - Oktober 2022 terdapat 49 anak drawat akibat gagal ginjal akut progresif atipikal yang belum diketahui penyebabnya hingga saat ini.

Direktur Utama RSCM Lies Dina Liastuti mengatakan, puncak kenaikan tersebut terjadi pada September dengan 20 pasien yang dirawat dan 12 anak di awal Oktober. Dari 49 pasien usia 8 bulan hingga 8 tahun yang dirawat, 7 di antaranya sembuh, 11 masih dirawat, dan 31 anak dan balita meninggal.

Baca Juga :

Cegah Gagal Ginjal Akut, Dinkes Instruksikan Semua Fasyankes Sementara Tidak Gunakan Obat Sirop

"Usia pasien 8 bulan sampai 8 tahun. Ada yang 9 bulan, 10 bulan, 1 tahun sekian. Kasihan sekali. Menurut orangtuanya, mereka sebenarnya tidak apa-apa. Bukan anak yang dengan penyakitan atau penyakit berat lainnya. Kemudian jadi kena komplikasi. Ini nggak (ada penyakit sebelumnya,red)," katanya, dikutip dari Antara TV.

Lebih lanjut Lies Dina mengatakan, rata-rata pasien yang dirujuk ke RSCM, diawali dengan riwayat demam, saluran cerna dan pernapasan tanpa episode dehidrasi. Telah memperoleh pengobatan simptomatik sebelumnya dan dalam kondisi sudah tidak ada kencing.

Baca Juga :

Pasien Gagal Ginjal Akut Misterius di RSUP Prof Ngoerah Membaik


Redaktur : Lili Lestari

Penulis : Antara

Sentimen: negatif (87.7%)