Sentimen
Positif (99%)
19 Okt 2022 : 22.03
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Kalibata, Kemayoran

Partai Terkait

Puncak HUT ke-58 Partai Golkar Digelar Lusa, Ganjar Pranowo Diundang?

20 Okt 2022 : 05.03 Views 1

Detik.com Detik.com Jenis Media: News

Puncak HUT ke-58 Partai Golkar Digelar Lusa, Ganjar Pranowo Diundang?
Jakarta -

Acara puncak HUT ke-58 Partai Golkar bakal digelar lusa. Dalam acara tersebut, Partai Golkar belum dapat memastikan apakah mengundang Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo.

"Nanti kita lihat datang atau tidak, diundang atau tidak," kata Sekjen Partai Golkar Lodewijk F Paulus di TMP Kalibata, Jakarta Selatan, Rabu (19/10/2022).

Lodewijk mengatakan kedatangan tokoh-tokoh di acara puncak akan menjadi kejutan. Acara puncak itu akan digelar Jumat (21/10).

-

-

"Justru nanti lihat, 'loh kok ini ada, ini ada'," katanya.

Sebelumnya, Partai Golkar bakal menggelar perayaan ulang tahun Golkar ke-58 pada Jumat lusa. Rencananya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan dihadirkan pada perayaan puncaknya.

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto mengatakan pihaknya masih akan menggelar rapat dalam perayaan tersebut. Dalam rapat, Golkar akan mengundang Koalisi Indonesia Bersatu (KIB).

"Ini (rangkaian HUT) akan dilanjutkan besok dalam bentuk kegiatan rapat konsolidasi nasional yang akan diselenggarakan di Kemayoran mulai jam 10 pagi, dan malamnya akan ada pemaparan visi misi oleh Ketua Umum PPP, PAN, dan Golkar, atau KIB," kata Airlangga di TMP Kalibata, Jakarta Selatan, Rabu (19/10).

"Dan kemudian acara puncak pada tanggal 21 hari Jumat juga di Kemayoran dan direncanakan akan dihadiri oleh Bapak Presiden," tambahnya.

(eva/eva)

Sentimen: positif (99.9%)