Sentimen
Negatif (57%)
19 Okt 2022 : 07.28
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Palu

Tokoh Terkait
Brigadir Yosua Hutabarat

Brigadir Yosua Hutabarat

Keluarga Brigadir J beri kesaksian dalam persidangan

19 Okt 2022 : 14.28 Views 1

Alinea.id Alinea.id Jenis Media: News

Keluarga Brigadir J beri kesaksian dalam persidangan

"Jadi, saya pengin [saksi yang terkendala bisa hadir melalui Zoom], kecuali yang memang bisa hadir di persidangan ini. Kalau tidak, sama-sama diperiksa di ruang sidang, tapi di daerah asal supaya persidangan ini berjalan cepat, sederhana, dan murah," imbuh hakim.

Majelis hakim meminta JPU memberitahukan perihal hadir atau tidaknya para saksi dalam pemeriksaan nantinya. Pemberitahuan harus disampaikan selambat-lambatnya sehari sebelum persidangan.

"Mohon kami diberitahu paling lambat 1 hari sebelumnya sehingga kami bisa menyurati segera pengadilan negeri setempat di mana yang akan diperiksa dan siap. Dan saya berharap 12 orang ini bisa dihadirkan," ujar hakim.

Disampaikan hakim, ada puluhan saksi dalam persidangan kasus ini. Adapun teknis pemeriksaan saksi secara bersamaan atau satu per satu akan dilakukan dengan melihat situasi persidangan.

"Ini persidangan ada 60 saksi, kalau diperiksa di dalam BAP itu ada 61 saksi. Jadi, karena kami melihat ini sifatnya adalah sejenis, maka kami periksa bersamaan atau nanti teknisnya kita lihat di persidangan. Satu-satu atau periksa bersamaan. Bisa saudara penuntut umum?" tanya hakim.

Jaksa menyanggupi permintaan tersebut dan akan mengusahakan pemeriksaan terhadap seluruh saksi sesuai permintaan majelis hakim. Pun demikian tentang pemeritahuan kesanggupan saksi menghadiri persidangan atau tidak.

"Sidang akan kami buka lagi, persidangan yang akan datang pada hari Selasa, tanggal 25 Oktober, dengan agenda pemeriksaan saksi 12 orang," tutup hakim disusul tiga kali ketukan palu tanda sidang berakhir.

Sentimen: negatif (57.1%)