Sentimen
Informasi Tambahan
Event: Pilkada Serentak
Partai Terkait
Tokoh Terkait
5 Fakta Rekam Jejak Karier Heru Budi Hartono Pj Gubernur DKI Jakarta
Akurat.co Jenis Media: News
AKURAT.CO Heru Budi Hartono resmi dilantik sebagai Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta pada Senin (17/10/2022). Diketahui, Heru Budi Hartono akan mengampu jabatan sebagai Pj Gubernur DKI Jakarta menggantikan Anies Baswedan hingga 2024 mendatang.
Sebelumnya, Anies Baswedan resmi mengakhiri masa jabatan sebagai Gubernur DKI Jakarta pada Minggu (16/10/2022). Sebelumnya, menjelang akhir masa jabatannya, Anies Baswedan dideklarasikan oleh Partai NasDem sebagai kandidat untuk maju ke Pilpres 2024.
Menghimpun dari berbagai sumber, berikut fakta rekam jejak karier Heru Budi Hartono.
baca juga: 1. Staf Khusus Wali Kota Jakarta Utara
Pria kelahiran 3 Desember 1965 ini bukan nama baru di kancah birokrasi Tanah Air. Pada tahun 1993, Heru dipercaya menduduki jabatan sebagai Staf Khusus Wali Kota Jakarta Utara. Dua tahun setelahnya, tokoh yang mengawali karier sebagai PNS ini naik jabatan sebagai Staf Bagian Penyusunan Program Kota Jakarta Utara. Lalu, di tahun 1999, ia menduduki posisi sebagai Kasubag Pengendalian Pelaporan Kota Jakarta Utara.
2. Kepala Biro Kepala Daerah
Heru Budi Hartono juga sempat menjabat sebagai Kasubag Sarana & Prasarana Kota Jakarta Utara pada tahun 2002. Lima tahun kemudian, pria lulusan Universitas Krisnadwipayana ini menjabat sebagai Kepala Bagian Umum Kota Jakarta Utara. Hingga pada tahun 2008, ia menjadi Kepala Bagian Prasarana dan Sarana Perkotaan Kota Jakarta Utara.
Selanjutnya, pada tahun 2013, Joko Widodo menunjuk Heru Budi Hartono sebagai Kepala Biro Kepala Daerah (KDH) dan Kerja Sama Luar Negeri (KLN) Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.
3. Wali Kota Jakarta Utara
Perjalanan karier Heru cukup moncer. Pasalnya, pada tahun 2014, Heru menjabat sebagai Wali Kota Jakarta Utara. Sayangnya, jabatan itu tidak lama ia ampu, yakni hanya satu tahun.
Pada tahun 2015, ia diangkat sebagai Kepala Badan Pengelola Keuangan Aset Daerah DKI Jakarta untuk periode 2015 hingga 2017.
4. Nyaris jadi wakil Ahok
Tidak hanya dekat dengan Joko Widodo, Heru juga akrab dengan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. Bahkan, Heru sempat bakal mendampingi Ahok menjadi calon Wakil Gubernur DKI Jakarta di Pilkada DKI 2017. Sayangnya, karena Ahok memutuskan untuk maju lewat partai politik, akhirnya yang mendampinginya ialah Djarot Saiful Hidayat.
5. Kepala Sekretariat Presiden RI
Perjalanan karier Heru tidak berhenti begitu saja setelah ia gagal mendampingi Ahok. Pasalnya, pada tahun 2017, ia ditunjuk menjadi Kepala Sekretariat Presiden RI Joko Widodo. Ia mulai menjabat pada tanggal 20 Juli 2017 hingga ia menggantikan Anies Baswedan sebagai Pj Gubernur DKI Jakarta pada 17 Oktober 2022.
Dalam sambutannya sebagai Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono menyatakan rasa terima kasihnya kepada semua pihak dan akan terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.[]
Sentimen: netral (61.5%)