Sentimen
Negatif (99%)
18 Okt 2022 : 09.14
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Bone

Tokoh Terkait

Pertontonkan Raba-raba Cab*l, Pria dan Biduanita di Bone Ditangkap Polisi

18 Okt 2022 : 09.14 Views 8

Gelora.co Gelora.co Jenis Media: News

Pertontonkan Raba-raba Cab*l, Pria dan Biduanita di Bone Ditangkap Polisi

VIVA Nasional – Setelah video viral mempertontonkan aksi cabul, pria di Kabupaten Bone Sulawesi Selatan (Sulsel) bersama biduan wanita atau biduanita akhirnya diringkus polisi.

Mereka ditangkap karena mempertontonkan aksi cabul dengan meraba payudara biduan wanita saat sedang bernyanyi di atas panggung. Aksi asusila yang dipertontonkan di depan umum itu pun menjadi viral di medsos hingga tuai sorotan.

Kapolsek Kajuara AKP Edi Gunawan mengatakan bahwa pihaknya meringkus pria dan biduanita itu usai pesta acara digelar di Dusun Lahua, Desa Pude, Kecamatan Kajuara, Kabupaten Bone.

"Setelah acara itu hari juga dan viral kami langsung ambil orangnya, yang laki-laki dan perempuan," ungkap AKP Edi Gunawan saat dimintai konfirmasi, Senin 17 Oktober 2022.

Dia menjelaskan bahwa kedua pelaku dalam video itu digelandang ke Polres Bone usai polisi melakukan penyelidikan setelah video mereka viral.

"Jadi sekitar hari Jumat kemarin itu diamankan di Polres. Setelah video tak senonoh mereka viral," kata Edi.

Edi menyebut bahwa pria dan biduanita dalam video viral itu dikenakan wajib lapor. Keduanya masih akan diperiksa lebih lanjut oleh polisi.

"Sudah diperiksa dan mereka masih wajib lapor dulu," lanjutnya.

Sebelumnya telah viral aksi cabul dilakukan biduanita saat acara hajatan perkawinan warga di Bone. Dalam video beredar, tampak sejumlah biduanita sedang bernyanyi dan berjoget di atas panggung untuk menghibur masyarakat pada siang hari.

Kemudian, tak lama berselang dari arah belakang tampak sejumlah pria ikut berjoget. Pria yang mengenakan jas itu lantas memegang dada salah seorang biduanita yang sedang bergoyang.

Namun ironisnya biduanita yang dimaksud tampak tidak terganggu dengan ulah pria tersebut karena malah meneruskan bergoyang. Aksi pria tersebut sontak menjadi perhatian sejumlah warga di lokasi dan video itu menjadi viral.

Sentimen: negatif (99.6%)