Sentimen
Negatif (99%)
17 Okt 2022 : 01.11

Sindir Perilaku KDRT Rizky Billar, Desta: Lelaki Tidak Memukul, Membanting, Menendang

17 Okt 2022 : 01.11 Views 6

Ayobandung.com Ayobandung.com Jenis Media: Nasional

Sindir Perilaku KDRT Rizky Billar, Desta: Lelaki Tidak Memukul, Membanting, Menendang

AYOBANDUNG.COM -- Drama rumah tangga Rizky Billar dan Lesti Kejora masih terus disorot banyak pihak.

Pasangan Leslar ini tak hanya mendapat kecaman dari publik namun juga harus menerima sindiran dari rekan artis mereka.

Terbaru, duo pembawa acara Vincent dan Desta (Vincent Rompies dan Mahendra Desta) kompak menyindir Rizky Billar atas perilaku kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dilakukannya pada Lesti Kejora.

Baca Juga: Bukan Nge-prank Se-Indonesia, Lesti Kejora Sejak Awal Tak Berniat Laporkan Rizky Billar

Sindiran tersebut bahkan digaungkan Desta di depan ribuan penonton.

Dalam sebuah cuplikan video yang dibagikan oleh akun gosip Instagram @insta_julid terlihat Vincet dan Desta tengah berada di atas panggung.

Awalnya Desta menyebut tentang kasus KDRT antara Lesti Kejora dan Rizky Billar.

Desta kemudian memberi sindiran bahwa lelaki jantan tak melakukan kekerasan pada wanitanya.

Baca Juga: Setelah Damai, Rizky Billar dan Lesti Kejora Serumah Lagi? Video Mesra Mereka Beredar

“Lelaki jantan itu tidak memukul, membanting, menendang, atau melempar bola,ya!” ujar Desta kepada para penonton, dikutip Ayobandung dari akun @insta_julid, Minggu (16/10/2022)

Mendengar hal itu, Vincent juga ikut memberi respons pernyataan dari rekannya.

“Kalau dia pemain basket dia ngelempar bola ya nggak apa-apa,” ujar Vincent.

Namun Desta justru menyeletuk bahwa bola yang dimaksudnya adalah bola biliard.

"Bola billiard, Bro,” celetuk Desta.

Baca Juga: Ternyata Bukan Lesti Kejora yang Laporkan Rizky Billar, Pantas Saja Cabut Laporan saat Tahu Suaminya Ditahan

Jelas, sindiran tersebut ditujukan untuk Rizky Billar yang sebelumnya terekam kamera CCTV, bahwa ia melempar bola billiard ke arah Lesti.

Sindiran menohok Vincent dan Desta itu pun langsung menggegerkan penonton yang ada.

"Semoga teman-teman yang punya hubungan dengan pacarnya, istrinya, kekasihnya,baik-baik semua," pungkas Vincent.

Melihat hal ini, netizen memberi beragam komentar.

Baca Juga: Dewi Perssik Bahas Prinsip Wanita Tak Boleh Diinjak, Sentil Lesti Kejora?

"Maaf ya kalo sampe mereka udh nyindir sih emang kaya nya semua orang udh gregetan sih liat kasus ini . Maaf naluri sebagai manusia normal pasti ikut kesel liat nih kasus KDRT," tulis @senja_storyyy.

"Ngeriii, ngenaa gk tuh ,udh resiko yekan kena sindir klo gk mau disindir gk usah speak up di publik ,diem aja dinikmatin emg rumh tngga org beda2 gg ada yg sempurna psti ada aja cobaan..tp klo udh di-speak up hrs terima resikonya," ujar @yasnoie23.

"Plis deh fans nya laler kirain udh punah eh nongol lagi . ternyata masih bnyk yg ngefans sama pasangan drama wkwkwk . ini jelas bgt loh vindest gak nyebut nama . mereka cuma nge'edukasi ,supaya budaya cekek ,banting ,dan lempar bola biliar tuh ga jdi budaya di rumah tangga . ini kok malah pada ceramahin vindest wkwkwkw fans sama idola sama2 drama," kata @farahqi19.

"Mau komen betul, tpi takut disruduk fans fanatiknya (saya kira dah punah) bukan masalah ikut campur urusan rumahtangga si L ya...hal yg wajar klo kita komentari, coz mereka public figur tau resikonya (apalagi ada KDRT, tentu sesama kaum wanita brempati pastinya) sayang ending bgitu kecewa, smoga pilihanmu trbaik ya L.....ntar klo ada kekerasan dengan gaya lain yo wes dinikmati aja ya smbil ngopi," tambah akun @nheisyaazalia.

Baca Juga: Ternyata Rizky Billar Lakukan Ini, Agar Bisa Bujuk Lesti Cabut Laporan Tuntutan Ke Pihak Kepolisian

Seperti diketahui Lesti Kejora mengaku sudah memaafkan Rizky Billar.

Rizky Billar telah berdamai dengan Lesti Kejora sejak Kamis malam, 13 Oktober 2022 dengan mencabut laporan KDRT.

Lesti mencabut laporan KDRT itu lantaran ingin anaknya hidup berdampingan dengan Billar.

"Alasannya anak saya, karena mau bagaimana pun suami saya adalah bapak dari anak saya," ujar Lesti Kejora di di Polres Metro Jakarta Selatan pada Jumat (14/10/2022) setelah mencabut laporannya.

Memang, setelah Lesti Kejora mencabut laporannya tersebut banyak warganet yang kecewa terhadap sikap Lesti.

Tapi banyak juga yang mendukung Lesti Kejora memberi kesempatan kedua pada Rizky Billar. Bagaimana menurut pendapatmu?***

Sentimen: negatif (99.9%)