Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Bogor
Kasus: kebakaran
Tokoh Terkait
Budi Santoso
Pondok Pesantren Al-Habibiyah Bogor Terbakar, Satu Bangunan Ludes Dilahap Si Jago Merah
JabarEkspress.com Jenis Media: News
JabarEkspres.com, BOGOR – Kebakaran akibat korsleting listrik kembali terjadi. Kali ini menimpa Pondok Pesantren Al-Habibiyah yang berada di Kampung Taringgul, RT 02/03, Desa Tarikolot, Kecamatan Citeureup, Kabupaten Bogor, Jumat, 14 Oktober 2022.
Komandan Regu 1 Dinas Pemadam (Damkar) Kebakaran sektor Citeureup, Eko Budi Santoso menjelaskan kebakaran tersebut terjadi pada pukul 06.00 WIB saat itu dirinya mendapati laporan mengenai adanya kebakaran di Pondok Pesantren Al-Habibiyah.
“Tadi pagi, dugaan awal itu korsleting listrik informasi dari pengurus pesantren, api sudah berhasil kita padamkan,” ujar Eko Budi kepada Jabar Ekspres.
Api membakar satu bangunan pesantren dengan jumlah sebanyak lima kamar santri yang dipergunakan untuk menyimpan pakaian dan juga kitab-kitab suci untuk mengaji.
Sebanyak empat unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan ketempat kejadian perkara, dalam kebakaran tersebut tidak memakan korban jiwa.
“Dari sektro kami dua unit, dibantu sama dua unit perusahan di sini, untuk korban jiwa tidak ada karena kejadiannya pagi, ketika itu kamar dalam keadaan kosong dan santri sedang ada kegiatan mengaji di luar pesantren,” tambahnya.
Pemadaman api tersebut berjalan selama kurang lebih dua sampai tiga jam, dikarenakan api yang cukup besar.
“Kalo besar memang apinya keadaannya besar yang terbakar itu, bangunan pesantren kurang lebih 3×15 meter,” lanjutnya
Baca artikel Jabarekspres.com lainnya di Google NewsSentimen: netral (40%)