Pertama Kali ke Bone, Presiden Jokowi Bagi-bagi Sembako, Kaos, hingga BLT di Pasar Sentral Palakka

  • 05 Juli 2024 01:57:56
  • Views: 3

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR — Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, Kamis, (4/7/2024). 

Jokowi melakukan peninjauan pompa air sawah di Desa Jaling, Kecamatan Awangpone, Kabupaten Bone.

Tampak orang nomor satu Indonesia itu menyapa dan berdialog dengan petani yang tengah bekerja di sawah. 

Kemudian lanjut ke Pasar Sentral Palakka, Kecamatan Tanete Riattang Barat. Di pasar tradisional ini, Jokowi bagi-bagi kaos, bantuan langsung tunai (BLT) dan sembako.

Sembako itu berisi beras 5 kg, minyak goreng, gula pasir dan biskuit.

Kepala Bidang Komunikasi dan Humas Provinsi Sulawesi Selatan, Fitrah menyampaikan, Jokowi kemudian diagendakan menuju rumah makan yang dianggap representatif. 

“Selanjutnya makan siang dan persiapan menuju Sinjai,” kata Fitrah, kepada Fajar.co.id. 

Berdasarkan hasil Rakor virtual Kunker VVIP RI-1 di Provinsi Sulawesi Selatan pada tgl 4 s.d. 5 Juli 2024, berikut agendanya:

Hari pertama

Kamis, 4 Juli 2024

07.00 WIB, Presiden RI Menggunakan BBJ-1 take off Hlm menuju Bandara Sultan Hasanuddin. (Block time 02:20)

10.20 WITA, Tiba di Bandara Sultan Hasanuddin dilanjutkan transfer menuju Heli Super Puma.

10.30 WITA, Heli take off Helipad Kab. Bone (Block Time 01:10).

- Rencana kegiatan di Kab. Bone :

1. Kunjungan ke pasar tradisional

2. Kunjungan ke desa Jalil peninjauan program pompa air

3. Makan siang dan Isoma

14.20 WITA, Menuju Helipad Kab. Bone

14.40 WITA, Take Off Menuju Helipad Kab. Sinjai (Block Time 00:27)

15.07 WITA, Tiba di Helipad Kab, Sinjai

- Rencana kegiatan di Kab. Sinjai :

1. Peninjauan pasar tradisional

2. Peninjauan RSUD Kab. Sinjai

16.00 WITA, Perjalanan darat menuju Hotel di Kab. Bulukumba (Rencana Hotel Amatoa Resort)

Dilanjutkan kegiatan intern.

Hari kedua

Jumat, 5 Juli 2024

08.00 WITA, Perjalanan Darat menuju Kab. Bantaeng (Block time 01:10)

09.10 WITA, Tiba di Kab. Bantaeng

- Rencana kegiatan di Kab Bantaeng:

1. Peninjauan Pompa Air di Desa Layoa

2. Peninjauan RSUD Prov Anwar Makatutu Kab. Bantaeng 

11.50 WITA, Melaksanakan solat Jumat dan dilanjutkan makan siang

13.40 WITA, Menuju helipad Kab. Bantaeng

14.00 WITA, Heli Take off menuju Bendungan Pamakkulu, Kab. Takalar (Block Time 00:30)

14.30 WITA, Heli Landing di Bendungan Pamakkulu, Kab. Takalar dilanjutkan acara peresmian Bendungan

15.15 WITA, Heli Take Off menuju Bandara Sultan Hasanuddin (Block Time 00:20)

15.35 WITA, Heli Landing di Bandara Sultan Hasanuddin dilanjutkan transfer ke BBJ untuk kembali ke Jakarta. (selfi/fajar)


Sumber: https://dev.xcloud.id/pertama-kali-ke-bone-presiden-jokowi-bagi-bagi-sembako-kaos-hingga-blt-di-pasar-sentral-palakka/
Tokoh



Graph

Extracted

persons Joko Widodo,
products Beras, BLT, sembako,
nations Indonesia,
places DKI Jakarta, SULAWESI SELATAN,
cities Bantaeng, Bone, Bulukumba,
brands PUMA,