HUT ke-78 Bhayangkara, PUI Berharap Polri Makin Presisi dalam Menyongsong Indonesia Emas

  • 01 Juli 2024 20:41:30
  • Views: 2

Senin, 01 Juli 2024 – 11:40 WIB

Ketua Umum PUI KH Nurhasan Zaidi menyampaikan sejumlah harapan kepada Polri bertepatan dengan peringatan HUT k-78 Bhayangkara pada hari ini, Senin (1/7). Foto: Dokumentasi PUI

jpnn.com, JAKARTA - Dewan Pengurus Pusat Persatuan Ummat Islam (DPP PUI) dalam memperingati HUT ke-78 Bhayangkara berharap institusi dan jajaran Polri semakin Presisi untuk mengawal pertumbuhan ekonomi pascapandemi Covid-19.

PUI menilai kinerja Polri selama ini sudah cukup baik, namun harus terus ditingkatkan mengingat tantangan yang besar untuk membuat ekonomi bangsa semakin sehat dan maju setelah 3 tahun dihantam pandemi.

"Kehadiran Polri amat dibutuhkan untuk menciptakan suasana yang kondusif dan sehat bagi perkembangan dunia usaha, termasuk harmoni sosial masyarakat," kata Ketua Umum PUI KH Nurhasan Zaidi dalam keterangan resminya, Senin (1/7).

Dia berharap dengan Polri semakin profesional dan Presisi, pemulihan dan kemajuan ekonomi visa berlanjut agar masyarakat semakin harmonis, makmur dan siap menyongsong Indonesia Emas 2045.

Sementara itu, Sekretaris Jenderal DPP PUI H Raizal Arifin secara khusus berterima kasih atas kolaborasi dan sinergi Polri dengan PUI dan ormas Islam lainnya dalam menjaga persatuan dan kemajuan bangsa.

Dia menyampaikan Polri di bawah kepemimpinan Jenderal Listyo Sigit Prabowo telah menunjukkan kinerja yang sangat inklusif dan mengayomi masyarakat.

"Semoga kepemimpinan Pak Sigit terus berlanjut hingga pensiun dan membuat Polri semakin inklusif, Presisi dan memajukan ekonomi bangsa" ujar H Raizal Arifin.

Masyarakat Indonesia perlu terus mendukung kemajuan Polri sambil mengingatkan bila ada yang perlu diperbaiki.

PUI menyampaikan sejumlah harapan kepada Polri bertepatan dengan peringatan HUT ke-78 Bhayangkara pada hari ini, Senin (1/7)

-


Sumber: https://dev.xcloud.id/hut-ke-78-bhayangkara-pui-berharap-polri-makin-presisi-dalam-menyongsong-indonesia-emas/
Tokoh







Graph

Extracted

persons Arifin, Listyo Sigit Prabowo, Prabowo,
companies Visa,
religions Islam,
parties Ummat,
products emas,
nations Indonesia,
places DKI Jakarta,
cases covid-19,