Diduga Anarkis, Dua Orang Diamankan Dalam Pernertiban Lapak PKL di Puncak Bogor

  • 25 Juni 2024 00:01:25
  • Views: 1

BOGOR - Dua orang sempat diamankan oleh petugas dalam penertiban lapak pedagang kaki lima (PKL) di kawasan Puncak, Kabupaten Bogor. Kedua orang yang belum diketahui identitasnya itu diamankan karena diduga berbuat anarkis kepada petugas.

"Ada yang diamankan tadi kalau tidak salah dua orang betul-betul melakukan perbuatan anarkis kepada anggota kita," kata Kasatpol PP Kabupaten Bogor, Cecep Iman Nagarasid, Senin (24/6/2024).

Kata dia, pihaknya melakukan penertiban lapak PKL sesuai dengan aturan yang ada. Bahkan, pihaknya juga sudah melakukan sosialisasi sebelumnya jauh hari kepada para pedagang yang akan ditertibkan.

"Ironis kalau disebut penolakan karena bahwa kami ada latar belakang pada tahun tahun sebelumnya para pedagang ini sudah minta relokasi disiapkan oleh pemerintah. Sekarang ketika tempat sudah disiapkan berupa rest area tapi alasan tempat relokasi diambil tapi bangunan ini tidak dibongkar kan ironis. Jadi kami atas arahan pimpinan dan berdasarkan Perda bangunan liar bangunan tanpa izin kami melakukan penataan hari ini," ungkapnya.

Dalam penertiban ini, pihaknya berusaha melakukannya secara humanis. Tetapi, apabila ada tindakan anarkis maka diserahkan kepada polisi.

"Yang namanya pembongkaran apalagi tadi penghadangan pasti ada benturan fisik, tapi khususnya Pol PP melakukan langkah-langkah humanis, santuy di dalam penanganan tersebut. Tapi ketika para PKL melakukan anarkis maka kami melakukan tindakan sesuai ketentuan di ambil unsur kepolisian," pungkasnya.

 BACA JUGA:

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(wal.-)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Follow
Sumber: https://megapolitan.okezone.com/read/2024/06/24/338/3025559/diduga-anarkis-dua-orang-diamankan-dalam-pernertiban-lapak-pkl-di-puncak-bogor
Tokoh

Graph

Extracted

companies Google, WhatsApp,
ministries Polisi,
products PKL,
places JAWA BARAT,
cities Bogor,
musicclubs IZ*ONE,