Punguan Raja Toga Sirait Jabodetabek 1951 Dukung Duet Bobby Nasution-Charles Bonar Sirait di Pilgub Sumut

  • 13 Juni 2024 21:59:10
  • Views: 3

JAKARTA - Dewan Pengurus Pusat (DPP) Punguan Raja Toga Sirait Jabodetabek 1951 memberikan dukungan penuh untuk Duet Bobby Nasution dan Charles Bonar Sirait menjadi Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Sumatera Utara pada Pilkada Sumut 2024.

Melalui Surat Keputusan bertanggal 11 Juni 2024 bernomor 002R/SJ51-EX/VI/2024, Sintua Bernard Sirait selaku Ketua Umum dan Ody Sirait selaku Sekretaris Umum organisasi Masyarakat Adat Batak Marga Sirait mengukuhkan dukungan organisasi kepada Duet Bobby Nasution dan Charles Bonar Sirait.

Leluhur dan Sesepuh Charles Bonar Sirait adalah Raja Mangatur dan Raja Sirait. Charles Bonar Sirait sendiri berada dalam garis keturunan Sirait Siagian berasal dari Desa Lumban Mual di Porsea, dan memiliki leluhur dari Sibisa, Ajibata.

 BACA JUGA:

Punguan Raja Toga Sirait Jabodetabek 1951 yang merupakan organisasi Masyarakat Adat Batak Marga Sirait dari Masyarakat Batak bermarga Sirait yang tinggal di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi menetapkan dukungannya kepada Bobby Nasution dan Charles Bonar Sirait untuk maju dalam Pilkada Sumatera Utara sebagai gubernur dan wakil gubernur provinsi Sumatera Utara 2024-2029, sebagai bagian dari perwujudan aspirasi Masyarakat Adat Batak bermarga Sirait.

Sintua Bernard Sirait mengatakan, “Charles Bonar Sirait, adalah wakil dan putra daerah dari keturunan Keluarga Sirait yang mumpuni serta dinilai kompeten untuk kualifikasi tersebut. Charles dinilai berprestasi serta telah mengukir prestasi positif di Tingkat nasional dan Internasional serta telah menggeluti dunia politik dan organisasi sejak muda.

 BACA JUGA:

Nama Charles Bonar Sirait menurutnya telah dikenal luas oleh Masyarakat Indonesia sejak remaja belia di bidang pertelevisian Indonesia. Charles meraih 3 kali Panasonic Award berturut-turut tahun 1999, 2000, 2001 sebagai Pembawa Acara Musik Terfavorit.

Charles merupakan Pembawa Acara Nasional Senior yang menjadi panutan Generasi Milenial serta aktif dalam kegiatan sosial kemanusiaan serta lingkungan hidup sebagai Duta Earth Hour WWF Indonesia dan banyak terlibat dalam membantu anak-anak yang menderita penyakit Thalasemia. Charles juga dikenal aktif menulis buku tentang Public Speaking dan Komunikasi.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(sal)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Follow
Sumber: https://news.okezone.com/read/2024/06/13/608/3021263/punguan-raja-toga-sirait-jabodetabek-1951-dukung-duet-bobby-nasution-charles-bonar-sirait-di-pilgub-sumut
Tokoh



Graph

Extracted

persons Bobby Nasution,
companies Google, WhatsApp,
organizations Garis,
events Earth Hour, Pilkada Serentak,
nations Indonesia,
places BANTEN, DKI Jakarta, JAWA BARAT, Sumatera Utara,
cities Bekasi, Bogor, Depok, Jabodetabek, Tangerang,