Jakarta International Kite Fest 2024 di Ancol: Jadwal hingga Daftar Acara

  • 07 Juni 2024 10:49:36
  • Views: 8

Jakarta -

Jakarta International Kite Fest atau Festival Layang-Layang 2024 digelar di Ancol, Jakarta, Indonesia. Acara ini juga termasuk dalam rangkaian acara perayaan HUT ke-497 Kota Jakarta Tahun 2024.

Berikut informasi selengkapnya soal Jakarta International Kite Fest 2024, mulai dari jadwal hingga daftar kegiatannya.

Ancol kembali menghadirkan acara Jakarta International Kite Fest atau Festival Layang-Layang. Dilansir situs resmi Ancol, berikut jadwal Jakarta International Kite Fest 2024.

-

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tanggal: 22 Juni - 7 Juli 2024Lokasi: Lagoon Beach Ancol, Jakarta, IndonesiaPembelian tiket klik link ini.Tema Jakarta International Kite Fest 2024

Jakarta International Kite Fest 2024 mengusung tema 'Merajut Langit, Menggapai Impian'. Festival ini mengundang para penggemar layang-layang, seniman, dan pengunjung untuk menikmati keindahan dan kreatifitas dalam bentuk layang-layang.

Berikut daftar acara dan aktivitas di Festival Layang-Layang 2024.

1. Pertunjukan Layang-Layang Internasional

Festival ini akan diikuti oleh peserta dari berbagai negara yang akan memamerkan layang-layang dengan berbagai bentuk, ukuran, dan warna. Dari layang-layang tradisional hingga layang-layang modern yang canggih, semuanya akan menghiasi langit Ancol.

2. Workshop Layang-Layang

Pengunjung dapat mengikuti berbagai workshop yang mengajarkan cara membuat dan menerbangkan layang-layang. Workshop ini cocok untuk semua usia dan memberikan kesempatan bagi keluarga untuk belajar dan bersenang-senang bersama.

3. Kompetisi Layang-Layang

Berbagai kompetisi menarik akan diadakan selama festival, termasuk kompetisi layang-layang hias, kompetisi layang-layang adu ketangkasan, dan kompetisi layang-layang mini. Para peserta akan bersaing untuk memenangkan berbagai hadiah menarik.

4. Pasar Seni dan Kerajinan

Di area festival, akan ada pasar seni dan kerajinan yang menjual berbagai produk terkait layang-layang, termasuk bahan dan peralatan pembuatan layang-layang, serta suvenir dan barang-barang unik lainnya.

Makna Festival Layang-Layang

Di Indonesia, layang-layang telah menjadi bagian dari tradisi dan permainan anak-anak sejak zaman dahulu. Namun, layang-layang bukan hanya sekadar mainan, tetapi juga memiliki nilai budaya dan seni yang tinggi.

Di berbagai belahan dunia, layang-layang digunakan dalam berbagai upacara dan perayaan. Misalnya, di Tiongkok, layang-layang dipercaya dapat mengusir roh jahat dan membawa keberuntungan. Sementara di India, festival layang-layang Makar Sankranti dirayakan sebagai simbol pergantian musim dan awal tahun baru.

(kny/imk)
Sumber: https://news.detik.com/berita/d-7378875/jakarta-international-kite-fest-2024-di-ancol-jadwal-hingga-daftar-acara
Tokoh

Graph

Extracted

nations India, Indonesia, Republik Rakyat Cina,
places DKI Jakarta,
cities Ancol, Tiongkok,