Jokowi Sebut Nilai Pancasila Harus Disosialisasikan Sesuai Cara Gen Z

  • 01 Juni 2024 16:44:13
  • Views: 5

Jakarta: Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan penting untuk mewariskan nilai-nilai Pancasila terhadap generasi selanjutnya, khususnya milenial dan Z. Sosialisasi nilai-nilai Pancasila pun harus disesuaikan dengan cara generasi milenial dan Z, karena kelompok ini mendominasi populasi di Indonesia. "Oleh karena itu cara kita mensosialisasikan Pancasila harus dengan cara-cara mereka, dengan praktik-praktik teladan yang nyata dan menggunakan serta mengembangkan budaya Indonesia," kata Jokowi saat menjadi Inspektur Upacara pada Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024 di Lapangan Pancasila, Pertamina Hulu Rokan, di Dumai, Provinsi Riau, Sabtu, 1 Juni 2024. Jokowi menekankan pentingnya mengaktualisasikan nilai-nilai Pancasila di tengah perkembangan zaman saat ini. Kebijakan pun harus dapat dirasakan manfaatnya.   "Di tengah perkembangan zaman ini nilai-nilai Pancasila harus diaktualisasikan dan diwariskan dalam perilaku nyata, dalam kebijakan-kebijakan nyata yang jelas hasilnya yang nyata dirasakan manfaatnya oleh rakyat," kata Jokowi. Jokowi mengajak seluruh rakyat Indonesia terus memegang teguh nilai-nilai Pancasila dengan menunjukkannya dalam perilaku dan kebijakan. "Menunjukkannya dalam ucapan perilaku dan kebijakan yang berpihak nyata kepada seluruh rakyat Indonesia dan menjadikan Indonesia berwibawa di mata dunia," ucap Jokowi.

Jakarta: Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan penting untuk mewariskan nilai-nilai Pancasila terhadap generasi selanjutnya, khususnya milenial dan Z. Sosialisasi nilai-nilai Pancasila pun harus disesuaikan dengan cara generasi milenial dan Z, karena kelompok ini mendominasi populasi di Indonesia.
 
"Oleh karena itu cara kita mensosialisasikan Pancasila harus dengan cara-cara mereka, dengan praktik-praktik teladan yang nyata dan menggunakan serta mengembangkan budaya Indonesia," kata Jokowi saat menjadi Inspektur Upacara pada Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024 di Lapangan Pancasila, Pertamina Hulu Rokan, di Dumai, Provinsi Riau, Sabtu, 1 Juni 2024.
 
Jokowi menekankan pentingnya mengaktualisasikan nilai-nilai Pancasila di tengah perkembangan zaman saat ini. Kebijakan pun harus dapat dirasakan manfaatnya.
 
"Di tengah perkembangan zaman ini nilai-nilai Pancasila harus diaktualisasikan dan diwariskan dalam perilaku nyata, dalam kebijakan-kebijakan nyata yang jelas hasilnya yang nyata dirasakan manfaatnya oleh rakyat," kata Jokowi.
Jokowi mengajak seluruh rakyat Indonesia terus memegang teguh nilai-nilai Pancasila dengan menunjukkannya dalam perilaku dan kebijakan.
 
"Menunjukkannya dalam ucapan perilaku dan kebijakan yang berpihak nyata kepada seluruh rakyat Indonesia dan menjadikan Indonesia berwibawa di mata dunia," ucap Jokowi.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

(AGA)


Sumber: https://www.medcom.id/nasional/politik/eN45PBrb-jokowi-sebut-nilai-pancasila-harus-disosialisasikan-sesuai-cara-gen-z
Tokoh



Graph

Extracted

persons Joko Widodo,
companies Google,
bumns PT Pertamina,
events Hari Pancasila,
products Pancasila,
nations Indonesia,
places DKI Jakarta, RIAU,
cities Dumai,