Formasi Paskibraka Upacara Hari Lahir Pancasila 2024, Cek Informasinya!

  • 28 Mei 2024 22:54:50
  • Views: 13

Jakarta -

Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) akan bertugas dalam upacara Hari Lahir Pancasila 2024. Adapun kegiatan upacara tersebut diselenggarakan pada tanggal 1 Juni 2024.

Badan Pembinaan Ideologi Pancasila telah menginformasikan formasi Paskibraka untuk upacara Hari Lahir Pancasila 2024. Simak penjelasan di bawah ini.

Formasi Paskibraka Upacara Hari Lahir Pancasila 2024

Formasi Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) dalam Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2024 merupakan Formasi Pancasila. Hal ini tertuang dalam Surat Edaran Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila Nomor 1 Tahun 2024 tentang Pedoman Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2024.

-

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Berikut rincian formasi Paskibraka Hari Lahir Pancasila 2024.

1. Tingkat Pusat

Formasi terdiri atas 5 (lima) kelompok yang mencerminkan sila-sila pada Pancasila, yaitu kelompok 1, kelompok 2, kelompok 3, kelompok 4, dan kelompok 5;Formasi Pancasila dipimpin oleh 1 (satu) komandan;Seluruh anggota kelompok merupakan Paskibraka; danPengibaran Sang Merah Putih dilaksanakan oleh kelompok 3.

2. Tingkat Daerah

Formasi Paskibraka pada upacara Hari Lahir Pancasila Tahun 2024 oleh pemerintah daerah mengikuti formasi Paskibraka pada upacara Hari Lahir Pancasila Tahun 2024 di tingkat pusat dengan jumlah anggota masing-masing kelompok disesuaikan dengan jumlah Paskibraka pada masing-masing daerah;Dalam hal jumlah Paskibraka di daerah kurang dari 46 (empat puluh enam) orang sehingga tidak cukup untuk membentuk Formasi Pancasila, maka Formasi Pancasila dibuat menjadi 1 (satu) kelompok.Formasi Paskibraka Upacara Hari Lahir Pancasila 2024 (Foto: Situs BPIP RI)Susunan Upacara Hari Lahir Pancasila 2024

Upacara Hari Lahir Pancasila 2024 dilaksanakan pada tanggal 1 Juni 2024. Ini susunan acaranya untuk instansi pemerintah/kementerian/lembaga dan satuan pendidikan formal.

Persiapan upacaraPasukan Upacara memasuki tempat upacaraKomandan Upacara memasuki tempat upacaraLaporanInspektur Upacara memasuki tempat upacaraPenghormatan kepada Inspektur UpacaraLaporan Komandan Upacara kepada Inspektur UpacaraPengibaran Sang Merah PutihMengheningkan CiptaPembacaan teks PancasilaPembacaan Pembukaan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945Amanat Inspektur UpacaraPembacaan doaLaporan Komandan Upacara kepada Inspektur UpacaraPenghormatan kepada Inspektur UpacaraInspektur Upacara meninggalkan tempat upacaraLaporan Perwira Upacara kepada Inspektur UpacaraUpacara selesai. (kny/imk)
Sumber: https://news.detik.com/berita/d-7362560/formasi-paskibraka-upacara-hari-lahir-pancasila-2024-cek-informasinya
Tokoh

Graph

Extracted

ministries BPIP,
events Hari Pancasila,
products Ideologi Pancasila, Pancasila,
nations Indonesia,
places DKI Jakarta,