3 PASTI Tebar Hewan Kurban Dompet Dhuafa, Angkat Ekonomi dan Berdayakan Masyarakat Indonesia

  • 18 Mei 2024 06:05:12
  • Views: 7

AKURAT.CO Kurban menjadi landasan peningkatan ekonomi dan kesejahteraan bagi masyarakat Indonesia. Hal tersebut dapat didorong melalui ragam program di Tebar Hewan Kurban (THK) Dompet Dhuafa dengan menarget penerima manfaat baik dari hulu maupun hilir.

Di hulu, THK 1445 H Dompet Dhuafa merangkul para peternak binaan dan mitra Dompet Dhuafa sebagai penerima manfaat program di bidang peternakan yang tersebar di seluruh Indonesia. Dengan pendampingan yang intensif, harapannya dapat menumbuhkan jumlah peternak mandiri.

Sementara di hilir, THK berkomitmen mendistribusikan hingga pelosok Indonesia dan ke luar negeri.

Hal tersebut merupakan komitmen Dompet Dhuafa dalam meratakan konsumsi daging bagi masyarakat kelas menengah ke bawah, khususnya wilayah-wilayah minus kuota daging kurban. Sehingga di kota-kota besar tidak lagi memiliki catatan surplus daging kurban.

Baca Juga: Kisah Drama Persahabatan Penuh Rintangan, Ini Sinopsis Film Close yang Cocok Jadi Daftar Tontonan di Akhir Pekan

"Cukup banyak invoasi yang kita lakukan, ragam program kami gulirkan dengan menyasar masyarakat-masyarakat di seluruh pelosok Indonesia. Berbasis peternakan rakyat dan ingin memutus kartel-kartel peternakan. Sehingga kita dapat menyasar penerima manfaat yang lebih luas,” jelas Dian Mulyadi selaku GM Komunikasi dan Teknologi Informasi dalam sambutannya di acara media briefing Bagaimana Kurban Menggerakkan Peternakan Rakyat, Jakarta, Jumat (17/5/2024).

Dompet Dhuafa, dalam program THK 1445 H mengusung semangat tema 3 PASTI yakni Pasti Jantan, di program THK Dompet Dhuafa berkomitmen untuk memastikan hewan kurban yang disembelih adalah berkelamin jantan. Sehingga kita dapat menjaga pasokan daging untuk periode berikutnya.

Selanjutnya, Pasti Lolos Quality Control, merupakan hal terpenting dalam penyediaan hewan kurban agar layak secara mutu kesehatan, bobot optimal dan usia hewan kurban yang pantas untuk digunakan saat kurban nanti.

Dompet Dhuafa bekerja sama dengan dinas kesehatan hewan dan menjaga asupan pangan, serta kebersihan kandang. Maka Dompet Dhuafa dapat menjaga mutu kualitas maupun kuantitas hewan kurban.

Baca Juga: Sinopsis How to Make Millions Before Grandma Dies, Film Thailand yang Mengangkat Kisah Kekeluargaan

Terakhir, Pasti Distribusi Hingga Pelosok Negeri. Hal ini sebagai komitmen Dompet Dhuafa dalam meratakan konsumsi daging kurban di wilayah-wilayah dengan minus pasokan daging kurban setiap tahunnya.

“Sebanyak 40 persen kebutuhan daging masih impor bagi Indonesia. Akan sangat berbahaya bila kita terus menerus mengimpor daging. Belum lagi tingkat konsumsi daging yang belum merata di masyarakat. Dengan adanya kurban diharapkan ada peningkatan baik konsumsi daging maupun memperbaiki tingkat gizi di masyarakat pedesaan. Selama ini kita ada kendala, tumbuhnya sektor peternakan terhambat oleh pergerakan kartel yang masih luas. Lembaga zakat seperti Dompet Dhuafa diharapkan dapat memutus mata rantai pergerakan kartel di sektor peternakan. Sehingga pembeli dengan peternak dapat langsung bertransaksi," ujar Senior Researcher CORE Indonesia, Muhammad Ishak Razak.

Menurut data CORE Indonesia, perputaran kurban tahun lalu mencapai Rp24,3 triliun.

“Peningkatan indukan sapi harus tercapai, pertumbuhan sapi domestik tidak sampai 5 persen. Sementara pertumbuhan konsumsi daging cukup tinggi. Maka hal ini harus tertutupi dengan pengadaan dari impor," tambah Ishak.

Dalam kesempatan yang sama, pedamping peternak Dompet Dhuafa Banten, Agus Salim mengungkapkan, daya serap kurban di wilayah perkotaan cukup besar, hal inilah banyak menyerap hewan kurban dari peternak daerah-daerah. Bahkan sangat jarang daerah-daerah melakukan kurban.


Sumber: https://www.akurat.co/nasional/1304663806/3-pasti-tebar-hewan-kurban-dompet-dhuafa-angkat-ekonomi-danberdayakan-masyarakat-indonesia
Tokoh



Graph

Extracted

persons Mulyadi,
companies Dompet Dhuafa,
ministries Dinkes,
ngos CORE,
events Zakat Fitrah,
products daging, Hewan kurban,
nations Indonesia, Thailand,
places BANTEN, DKI Jakarta,
animals Sapi,