Banjir Bandang di Sumbar, Ketua PMI Jusuf Kalla: Ini Peringatan Supaya Kita Jaga Lingkungan

  • 14 Mei 2024 13:59:00
  • Views: 5

AGAM - Ketua Umum PMI, Jusuf Kalla berkunjung ke lokasi bencana di Posko Utama Agama di Simpang Bukik, Kecamatan Canduang, Sumatra Barat, dalam kunjungan tersebut JK mengingatkan bencana tersebut sebagai peringatan.

“Saya merasa prihatin bagi masyarakat yang meninggal dan yang mengalami kerugian harta benda,” katanya saat berkunjung di Agam, Selasa (14/5/2024).

JK mengakui saat ini dunia sudah banyak yang berubah, itu juga atas ulah manusia sendiri.

“Sekarang ini panas luar biasa di banyak negara, itu disebabkan kerusakan lingkungan, pembabatan hutan sehingga tidak ada yang menahan air. Bagi kita ini bencana peringatan, menjaga lingkungan, hutan, selokan dibersihkan supaya air tidak tertahan,” katanya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Kata mantan Wapres ini, selain menjaga alam, manusianya juga harus ada kesiapsiagaan. Untuk saat ini yang harus dilakukan mengevakuasi korban, kemudian memenuhi kebutuhan masyarakat korban seperti makan, air, pakaian.

“Setelah itu rehabilitasi rumah korban yang mengalami rusak, tidak mungkin warga mengungsi ini selama dua minggu lebih. Mereka harus kembali ke rumah untuk itu pemerintah harus cepat melakukan perbaikan,” terangnya.

Kunjungan JK ke Agam dalam rangka menyalurkan bantuan untuk korban. Serta mendatangi korban pengungsi dan menyampaikan suka kepada keluarga korban.


Sumber: https://news.okezone.com/read/2024/05/14/340/3008283/banjir-bandang-di-sumbar-ketua-pmi-jusuf-kalla-ini-peringatan-supaya-kita-jaga-lingkungan
Tokoh



Graph

Extracted

persons Jusuf Kalla,
companies Google,
ngos PMI,
topics Banjir, Banjir Bandang,
places SUMATERA BARAT,