Kaltim Promosikan Destinasi Wisata di IKN

  • 10 Mei 2024 11:28:14
  • Views: 4

SAMARINDA - Dinas Pariwisata Provinsi Kalimantan Timur (Dispar Kaltim) mempromosikan sejumlah destinasi wisata menarik dan kuliner di kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN), termasuk daerah penyangga.

"Promosi dengan menggandeng kalangan media ini dikemas dalam giat Familiarization Trip (Famtrip) Paradise of The East yang diikuti oleh 30 peserta dari media massa dan media sosial atau para konten kreator," kata Kepala Dispar Kaltim Ririn Sari Dewi di Samarinda, Kamis (9/5).

Para wartawan dan kreator diajak mengunjungi langsung sejumlah objek wisata di kawasan IKN, karena diharapkan setelah mereka melihat keunggulan destinasi wisata yang dilihat langsung, mereka akan mempublikasikan melalui media masing-masing.

"Ini berarti rekan-rekan wartawan mempromosikan destinasi wisata melalui media massa baik televisi, media cetak, maupun media siber. Sedangkan para kreator mempromosikan melalui Youtube, Facebook, Instagram, Twitter, dan medsos lain yang mereka miliki," kata Ririn.

Ia menjelaskan, kegiatan semacam ini sudah sering dilakukan pihaknya, bahkan hampir tiap tahun, tentunya dengan lokasi yang berbeda setiap tahun, sedangkan untuk tahun ini digelar selama tiga hari pada Kamis-Sabtu (9-11/5).

Baca Juga :

Kaltim Bahas Perkeretaapian Songsong IKN

Sementara itu Kepala Bidang Pemasaran Wisata Dispar Kaltim Restiawan Baihaqi mengatakan, sejumlah destinasi yang dikunjungi adalah hari pertama ke Objek Wisata Penangkaran Rusa di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), daerah yang menjadi pemindahan ibu kota negara, yakni IKN.

Hari kedua kunjungan dilanjutkan ke Rumah Adat Paser dan dan wisata edukasi Rumah Batik Sekar Buen di Desa Bangun Mulya, PPU, hari ketiga lanjut ke Jembatan Pulau Balang, Desa Wisata Mentawir, dan Goa Tapak Raja di Desa Wonosari.

Masing-masing destinasi wisata ini memiliki keunikan dan daya tarik tersendiri, sehingga Baihaqi berharap para peserta famtrip bisa mengekspos dari berbagai sisi, karena setiap objek wisata memiliki atraksi dan fasilitas pendukung yang berbeda.

Misalnya di Mentawir dengan beragam atraksi alam seperti pemandangan hutan tropis yang indah, daya tarik mangrove dan akar mangrove yang luar biasa, ada juga arung jeram, bahkan beragam kuliner dari mangrove pun ada.

Sementara itu, Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Penajam Paser Utara, Kaltim, Hartono Basuki menyebutkan keberadaan IKN di sebagian wilayah daerah Benuo Taka, yakni di Kecamatan Sepaku memperkuat posisi desa untuk memenuhi kebutuhan pasar.

"Sejumlah potensi desa yang dapat dikembangkan antara lain pertanian, pariwisata, perikanan, peternakan, perkebunan, serta unit usaha lainnya," jelas Hartono Basuki di Penajam, Kamis.

Keberadaan IKN yang menjadi tetangga Kabupaten Penajam Paser Utara, lanjut dia, semakin menguatkan posisi tawar desa guna memenuhi kebutuhan pasar yang semakin beragam dan meningkat.

Kegiatan perekonomian desa seperti pembukaan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) selain untuk mengembangkan potensi desa memenuhi kebutuhan pasar itu, juga berdampak pada penyerapan lapangan pekerjaan di desa yang berujung pada kesejahteraan masyarakat.

Baca Juga :

Kota Berperan Penting untuk Pencapaian SDGs

"Jika desa sudah punya investasi, desa itu bisa penuhi kebutuhan pasar, serta akan terus mandiri dan tidak bergantung pada anggaran dari pemerintah," tegasnya.

Dana desa harus dikelola menyasar peningkatan pendapatan asli desa (PADes), menurut dia lagi, dengan pengembangan potensi desa maupun usaha lain, seperti pembukaan BUMDes. Seluruh desa harus mampu mengelola dana desa pada program kerja yang tepat, dengan tujuan menuju desa mandiri. Ant/S-2


Redaktur : Sriyono

Penulis : Antara


Sumber: https://koran-jakarta.com/kaltim-promosikan-destinasi-wisata-di-ikn?page=all
Tokoh

Graph

Extracted

companies Dana, Facebook, Instagram, Twitter, YouTube,
ministries DPRD,
topics Dana desa,
places KALIMANTAN TIMUR,
cities Samarinda,