Pemerintah Provinsi Jawa Tengah Dapat Kuota 4.446 untuk Seleksi CASN 2024, Ini Rinciannya

  • 07 Mei 2024 16:50:18
  • Views: 7

SEMARANG, suaramerdeka.com - Pemerintah Provinsi Jawa Tengah mendapat kuota calon aparatur sipil negara (CASN) 2024 sebanyak 4.446.

Dengan rinciannya, untuk formasi CPNS sebanyak 265 dan PPPK sebanyak 4.181.

Baca Juga: Siap Berlibur? KAI Tambah Jadwal Kereta Api Jarak Jauh untuk Libur Panjang

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Jawa Tengah Rahmah Nur Hayati mengatakan saat ini jumlah pegawai ASN di Pemerintah Provinsi Jawa Tengah adalah 48.002 orang.

Dari jumlah itu sekitar 14.349 orang adalah tenaga non ASN, sehingga kekurangan pegawai menurut peta jabatan sejumlah 34.793 orang.

Baca Juga: Haki One Piece, Kekuatan yang Terinspirasi Budaya Viking?

Rahmah mengungkap sejatinya dari kondisi ideal pegawai sebanyak 99.676 orang.

"Dengan pembukaan seleksi CASN/CPNS harapannya dapat mempercepat kinerja Pemprov Jawa Tengah. Dan dengan adanya (formasi) PPPK dapat sedikit menyelesaikan permasalahan tenaga Non ASN di Pemprov Jawa Tengah," katanya, Selasa, 7 Mei 2024.

Baca Juga: Sepeda Motor Tertemper Kereta Api di Perlintasan Puri Anjasmoro Semarang, Satu Orang Meninggal Dunia

Rahmah mengatakan perekrutan ini akan menunggu petunjuk teknis dari panselnas.

Dan para calon pelamar ASN baik PNS atau PPPK diminta untuk mengupdate informasi terkait rekrutmen CASN 2024, melalui kanal resmi.

Pemprov Jawa Tengah menyediakan hotline Whatsapp di Helpdesk CASN +62812-960-0029, dan laman resmi bkd.jatengprov.go.id.

Baca Juga: CJIBF 2024 Terus Ditindaklanjuti, Investasi Berkualitas Ditargetkan Masuk Jawa Tengah

Rahmah mengimbau agar para calon pelamar jangan percaya informasi hoax atau oknum yang mengaku bisa meloloskan menjadi pegawai negeri.***


Sumber: https://www.suaramerdeka.com/nasional/0412608794/pemerintah-provinsi-jawa-tengah-dapat-kuota-4446-untuk-seleksi-casn-2024-ini-rinciannya?page=all
Tokoh



Graph

Extracted

persons Kai,
companies WhatsApp,
ministries ASN,
organizations API,
topics CPNS,
products PPPK,
places JAWA TENGAH,
cities Semarang,
transportations sepeda,