Prediksi Soal Tes Wawasan Kebangsaan BUMN 2024, Yuk Belajar!

  • 03 Mei 2024 12:30:29
  • Views: 17

SEMARANG, suaramerdeka.com - Peserta yang telah dinyatakan lolos hasil seleksi administrasi rekrutmen Bersama Badan Usaha Milik Negara (BUMN) tahun 2024 akan lanjut pada tahap tes online 1.

Mengutip dari situs resmi Rekrutmen Bersama BUMN, tes online tahap 1 akan dilaksanakan pada 27 April hingga 4 Mei 2024.

Salah satu bentuk tes online tahap 1 adalah Tes Wawasan Kebangsaan (TWK).

Baca Juga: Lagi di Salatiga? Yuk Kunjungi Restoran Orlen Heritage, Bisa Seru-Seruan Main Virtual Reality

Peserta tes BUMN dapat mulai mempersiapkan diri dengan berlatih kumpulan soal.

Melansir dari tayangan video kanal YouTube Fandi AP, berikut 10 kumpulan soal Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) BUMN 2024 dan kunci jawaban.

1. Menurut Undang-Undang Dasar 1945 pasal 22C ayat 2, jumlah seluruh anggota DPD adalah...

Baca Juga: Sering Disebut Chaebol, Park Sung Hoon Ternyata Pernah Tinggal di Rumah Rubana seperti di Film Parasite

a. 1/3 dari jumlah anggota DPR.

b. Tidak kurang dari 1/3 jumlah anggota DPR.

c. Tidak lebih dari 1/3 jumlah DPR.

d. Tidak lebih dari 2/3 jumlah anggota DPR.

e. Tidak kurang dari 2/3 jumlah anggota DPR.

Kunci jawaban: c

Baca Juga: Kalah dari Irak, Erick Thohir Beri Semangat Timnas Indonesia U23 : Ayo Kita Fight Back, Come On!

2. Batas wilayah laut yang diukur dari sebuah garis dasar dengan jarak 12 mil kearah laut lepas merupakan...

a. Landas kontinen.

b. Zona Ekonomi Eksklusif.

c. Laut Teritorial.

d. Batas kedaulatan.

e. Landas Teritorial.

Kunci jawaban: c

Baca Juga: Kesempatan Terakhir Jemput Tiket Olimpiade Paris: Indonesia Harus Lewati Play Off dengan Lawan Guinea!

3. Di bawah ini merupakan negara-negara yang hadir pada Konferensi Asia Afrika tanggal 18 sampai dengan 25 April 1955, kecuali...

a. Indonesia.

b. Filipina.

c. Sri Lanka.

d. Laos.

e. Malaysia.

Kunci jawaban: e

Baca Juga: Timnas Indonesia U23 Gagal Satu Grup dengan Negara Lionel Messi, Ini Calon Lawan Garuda Muda Jika Lolos Playoff Olimpiade 2024

4. Dalam rangka merebut kembali Irian Barat, Presiden Soekarno sebagai penyambung lidah rakyat dengan menyerukan komando yang dikenal dengan sebutan...

a. Komando Gabungan Rakyat.

b. Dwi Komando Rakyat.

c. Tri Komando Rakyat.

d. Tri Tuntutan Rakyat.

e. Agresi Militer Papua.

Kunci jawaban: c

Baca Juga: Ciptakan Duta Milenial, Karantina Jateng Dukung Program MBKM Faperta UGM

5. Tujuan dilaksanakannya pemilihan pertama di Indonesia pada tahun 1955 adalah...

a. Membuktikan Indonesia sebagai negara demokrasi.

b. Memilih anggota DPR dan Dewan Konstituante.

c. Memilih Presiden dan Wakil Presiden.

d. Memilih anggota MPR.

e. Memilih Presiden dan Anggota DPR.

Kunci jawaban: b

6. Latar belakang dikeluarkannya Dekrit Presiden pada tanggal 5 Juli 1959 adalah...

a. Parlemen terlalu kuat.

b. Dominasi PKI.

c. Konstituante belum berhasil membuat konstitusi baru.

d. Kehidupan ekonomi Indonesia terbengkalai.

e. Adanya agresi militer Belanda.

Kunci jawaban: c

Baca Juga: Harapan Hidup Meningkat, Tapi Lansia di Asia Masih Rentan Penyakit dan Kurang Akses Kesehatan

7. KKB Papua merupakan kelompok separatis yang telah melakukan aksi kekerasan dan penyerangan terhadap aparat keamanan dan warga sipil. Berdasarkan hal tersebut, pendapat manakah solusi mengenai KKB Papua?

a. KKB Papua harus diberantas dengan cara militer yang tegas.

b. Perlu adanya dialog dengan KKB Papua dan dicarikan solusi damai.

c. KKB Papua hanya memanfaatkan isu separatisme untuk kepentingan pribadi.

d. KKB Papua merupakan korban dari ketidakadilan dan marginalisasi.

e. KKB Papua merupakan ancaman serius bagi stabilitas nasional.

Kunci jawaban: b

8. Bialaman Negara memanggil Anda untuk ikut serta dalam program Bela Negara. Bagaimana Anda akan meresponnya?

a. Bersedia untuk mengikuti program bela negara tanpa menyatakan imbalan.

b. Mencari informasi lebih lanjut tentang program Bela Negara sebelum memutuskan.

c. Mempertimbangkan beberapa faktor untuk menyakinkan diri dalam ikut bela negara.

d. Menolak dengan sopan karena merasa tidak yakin dengan kemampuan diri.

e. Dengan antusias mencari cara untuk menghindari kewajiban mengikuti program Bela Negara.

Kunci jawaban: a

Baca Juga: Vaksin Covid 19 Aman! Tidak Ada Efek Samping Serius di Indonesia

9. Invasi Indonesia atas Timor Timur yang dilakukan oleh pihak ABRI dengan bantuan AS terhadap Timor Timur pada 7 Desember 1975 disebut dengan...

a. Operasi Seroja.

b. Operasi Santa Cruz.

c. Operasi Referendum.

d. Operasi Jaring Merah.

e. Operasi Tinombala.

Kunci jawaban: a

10. Rumusan Pancasila yang sah dan benar baik dalam pengucapan maupun tulisan terdapat dalam...

a. Piagam Jakarta.

b. UUDS 1950.

c. TAP MPRS No. XX/MPRS/1966.

Baca Juga: Bulog Dapat Subsidi Bunga Pinjaman, Harga Beras Bakal Turun?

d. Pembukaan UUD 1945.

e. Pidato Soekarno pada 1 Juni 1945.

Kunci jawaban: d***


Sumber: https://www.suaramerdeka.com/nasional/0412575791/prediksi-soal-tes-wawasan-kebangsaan-bumn-2024-yuk-belajar?page=all
Tokoh







Graph

Extracted

persons Erick Thohir, Lionel Messi, Soekarno,
companies YouTube,
ministries DPD, DPR RI, MPR RI,
bumns Garuda Indonesia,
organizations Garis,
institutions UGM,
parties PKI,
events Olimpiade,
products Beras, KKB, Pancasila, Piagam Jakarta, TAP MPRS, UUD 1945, vaksin,
nations Belanda, Filipina, Guinea, Indonesia, Irak, Laos, Malaysia, Sri Lanka,
places DKI Jakarta, JAWA TENGAH, PAPUA,
cities Paris, Salatiga, Semarang,
cases covid-19,
musicclubs APRIL,