Jadwal Lengkap Thomas Uber Cup 2024 hari ini: Indonesia vs Korea dan Thailand, Serta Susunan Pemain dan Bagan Perempatfinal

  • 03 Mei 2024 07:40:24
  • Views: 12

SUARAMERDEKA.COM-Berikut ini adalah jadwal lengkap pertandingan perempat final Thomas dan Uber Cup 2024 pada hari ke-7, melansir dari kanal Youtube Kopral Sport.

Di mana Indonesia akan berhadapan dengan lawan-lawannya untuk meraih tiket ke babak selanjutnya.

Bagan Perempat Final Thomas Cup 2024

Tim Thomas China dan Tim Thomas Malaysia sudah memastikan diri lolos ke babak semifinal.

Sementara dua tiket lagi akan diperebutkan oleh tim-tim top seperti Indonesia, Korea Selatan, Chinese Taipei, dan Denmark.

Baca Juga: LavAni Tak Berkutik Hadapi Agresifitas STIN BIN, Kalah Dengan Skor Telak 0-3

Bagan Perempat Final Uber Cup 2024

Tim Uber China dan Tim Uber Jepang sudah memastikan lolos ke babak semifinal.

Dua tiket lainnya akan diperebutkan oleh tim Uber Indonesia, Thailand, Chinese Taipei, dan Korea Selatan.

Jadwal Pertandingan Hari ke-7 Thomas dan Uber Cup 2024

Pada hari Jumat, 3 Mei 2024, pertandingan sesi pagi akan dimulai pukul 08.30 WIB.

Berikut jadwal lengkapnya:

Baca Juga: Info BMKG, Prakiraan Cuaca Kota Semarang dan Sekitar, Jumat 3 Mei 2024: Mayoritas Berawan Sepanjang Hari

Sesi Pagi (08.30 WIB)

Piala Uber 2024 - court 1: Tim Uber Indonesia vs Tim Uber Thailand.

Pertandingan ini akan disiarkan secara langsung oleh Inews TV.

Piala Uber 2024 - court 2: Tim Uber Chinese Taipei vs Tim Uber Korea Selatan.

Pertandingan ini dapat disaksikan melalui streaming di RCTI Plus.

Baca Juga: Tuan Rumah Jakarta Electric PLN Dapat Pelajaran Penting Dari Jakarta Pertamina Enduro Usai Kalah 3-1

Sesi Sore (16.00 WIB)

Piala Thomas 2024 - court 1: Tim Thomas Chinese Taipei vs Tim Thomas Denmark.

Pertandingan ini dapat disaksikan melalui streaming di RCTI Plus.

Piala Thomas 2024 - court 2: Tim Thomas Korea Selatan vs Tim Thomas Indonesia.

Pertandingan ini akan disiarkan secara langsung oleh Inews TV.

Baca Juga: Hasil Perebutan Juara 3 Piala Asia U23, Tiket Timnas Indonesia Shin Tae yong ke Olimpiade Prancis 2024 Masih Tertunda

Hasil Pertandingan Hari ke-6

Piala Thomas 2024: Tim Thomas China mengalahkan India dengan skor 3-1, sedangkan Tim Thomas Malaysia mengalahkan Jepang dengan skor 3-1.

Piala Uber 2024: Tim Uber China mengalahkan Denmark dengan skor 3-0, dan Tim Uber Jepang menang 3-0 atas India.

Susunan Pemain Tim Uber Indonesia vs Tim Uber Thailand

Untuk pertandingan perempat final Uber Cup, berikut adalah susunan pemain yang akan berlaga:

Baca Juga: Demo Bela Palestina Menggema di Kampus-Kampus Amerika Serikat, Joe Biden: Tidak Ada Tempat di Amerika untuk Anti-Semitisme

1. Partai Pertama: Gregoria Mariska Tunjung (peringkat 9 dunia) akan berhadapan dengan Ratchanok Intanon (peringkat 12 dunia).

Head-to-head mereka 0-8. Pertandingan dimulai pukul 08.30 WIB, disiarkan secara langsung di Inews TV.

2. Partai Kedua: Ganda Putri Apriani Rahayu dan Siti Fadia Silva Ramadhanti (peringkat 9 dunia) akan menghadapi Jongkolphan Kititharakul dan Rawinda Prajongjai (peringkat 10 dunia).

Baca Juga: Piala Asia U23, Indonesia U23 Vs Irak U23 Babak Pertama Sama Kuat 1-1, Ivan Jenner Bawa Garuda Muda Unggul Cepat

Head-to-head mereka 2-1. Pertandingan ini dimulai pukul 10.00 WIB, disiarkan di Inews TV.

3. Partai Ketiga: Ester Nurumi Tri Wardoyo (peringkat 39 dunia) akan melawan Supanida Katethong (peringkat 16 dunia). Pertandingan dimulai pukul 09.50 WIB di Kord 1.

4. Partai Keempat: Lani Tria Mayasari dan Rifka Sugiarto (peringkat 27 dunia) akan bertemu dengan pasangan Nuntakarn Aimsaard dan Patthama Muenwong.

Pertandingan ini akan berlangsung pukul 10.30 WIB.

5. Partai Kelima: Komang Ayu Cahya Dewi (peringkat 56 dunia) akan melawan Busanan Ongbamrungphan (peringkat 20 dunia).

Pertandingan ini dimulai pukul 11.10 WIB.

Itulah jadwal lengkap dan hasil pertandingan perempat final Thomas dan Uber Cup 2024 pada hari ke-7.***


Sumber: https://www.suaramerdeka.com/olahraga/0412573355/jadwal-lengkap-thomas-uber-cup-2024-hari-ini-indonesia-vs-korea-dan-thailand-serta-susunan-pemain-dan-bagan-perempatfinal?page=all
Tokoh









Graph