Gangguan Keamanan saat May Day Turun 39,27%

  • 02 Mei 2024 22:22:19
  • Views: 2

Jakarta: Polri mencatat gangguan keamanan saat perayaan Hari Buruh Internasional atau May Day, Rabu, 1 Mei 2024. Gangguan keamanan seluruh Indonesia disebut turun 39,27 persen. "Tren gangguan keamanan secara kuantitas mengalami penurunan sebanyak 834 kasus atau 39,27 persen," kata Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko saat dikonfirmasi, Kamis, 2 Mei 2024. Trunoyudo memerinci gangguan keamanan pada Selasa, 30 April 2024 terjadi sebanyak 2.124 kasus. Sedangkan, pada Rabu, 1 Mei 2024 terjadi sebanyak 1.290 kasus. Jenderal bintang satu ini tak memerinci apa saja jenis gangguan keamanan yang terjadi saat May Day. Namun, dia menyebut kasus kejahatan ada 1.230 kasus, pelanggaran tindak pidana ringan 24 kasus, bencana lima kejadian dan gangguan lainnya 31 kejadian.   Trunoyudo melanjutkan pihaknya juga mencatat tren kejahatan. Kejahatan konvensional terdapat 1.089 kasus, transnasional 125 kasus, dan kekayaan negara 16 kasus. Meski terjadi gangguan kejahatan, Trunoyudo menyebut angkanya juga mengalami penurunan. Yakni turun 38,16 persen atau 759 kasus. "Pada Selasa, 30 April 2024 terjadi sebanyak 1.989 kasus, sedangkan pada Rabu, 1 Mei 2024 terjadi sebanyak 1.230 kasus," beber mantan Kabid Humas Polda Metro Jaya itu.

Jakarta: Polri mencatat gangguan keamanan saat perayaan Hari Buruh Internasional atau May Day, Rabu, 1 Mei 2024. Gangguan keamanan seluruh Indonesia disebut turun 39,27 persen.
 
"Tren gangguan keamanan secara kuantitas mengalami penurunan sebanyak 834 kasus atau 39,27 persen," kata Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko saat dikonfirmasi, Kamis, 2 Mei 2024.
 
Trunoyudo memerinci gangguan keamanan pada Selasa, 30 April 2024 terjadi sebanyak 2.124 kasus. Sedangkan, pada Rabu, 1 Mei 2024 terjadi sebanyak 1.290 kasus.
Jenderal bintang satu ini tak memerinci apa saja jenis gangguan keamanan yang terjadi saat May Day. Namun, dia menyebut kasus kejahatan ada 1.230 kasus, pelanggaran tindak pidana ringan 24 kasus, bencana lima kejadian dan gangguan lainnya 31 kejadian.
 
Trunoyudo melanjutkan pihaknya juga mencatat tren kejahatan. Kejahatan konvensional terdapat 1.089 kasus, transnasional 125 kasus, dan kekayaan negara 16 kasus.
 
Meski terjadi gangguan kejahatan, Trunoyudo menyebut angkanya juga mengalami penurunan. Yakni turun 38,16 persen atau 759 kasus.
 
"Pada Selasa, 30 April 2024 terjadi sebanyak 1.989 kasus, sedangkan pada Rabu, 1 Mei 2024 terjadi sebanyak 1.230 kasus," beber mantan Kabid Humas Polda Metro Jaya itu.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

(LDS)


Sumber: https://www.medcom.id/nasional/hukum/GNG1e5Ak-gangguan-keamanan-saat-may-day-turun-39-27
Tokoh



Graph

Extracted

persons Trunoyudo Wisnu Andiko,
companies Google,
ministries Polda Metro Jaya,
topics Buruh,
events Hari Buruh,
nations Indonesia,
places DKI Jakarta, Sumatera Utara,
musicclubs APRIL,