NasDem Gabung, Ini Daftar Koalisi Terbaru Prabowo-Gibran

  • 25 April 2024 18:17:52
  • Views: 3


Jakarta, CNBC Indonesia - Partai Nasional Demokrat (NasDem) menjadi partai pertama yang bergabung dengan pemerintahan Presiden Terpilih Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Hal ini diungkapkan langsung oleh Ketua Umum NasDem usai bertemu Prabowo di Jalan Kertanegara Nomor 4, Jakarta Selatan, pada Kamis sore (25/4/2024).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

"NasDem menyatakan kembali menegaskan mendukung pemerintahan baru di bawah bapak Prabowo Subianto," ungkapnya.

Bagaimana kini kekuatan koalisi Prabowo?

Berdasarkan perhitungan KPU, terdapat delapan partai yang lolos parlemen dengan perolehan suara di atas parliamentary threshold 4%. Partai tersebut diantaranya adalah PDIP, Golkar, Gerindra, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), NasDem, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Demokrat, dan Partai Amanat Nasional (PAN).

Meski demikian, partai koalisi pasangan Prabowo-Gibran diantaranya adalah Golkar, Gerindra, Demokrat, PAN dengan total perolehan suara gabungan partai tersebut sebesar 65.547. 525 atau setara dengan 43,18%.

Sedangkan, partai yang bukan koalisi dari Prabowo-Gibran yaitu PDIP, PKB, NasDem, dan PKS.

Bergabungnya NasDem maka total suara koalisi pemenang mencapai 52,84%.


[Gambas:Video CNBC]

Artikel Selanjutnya

Media Asing Sorot Kampanye Pilpres, Sebut Capres Ini Unggul
(mij/mij)
Sumber: https://www.cnbcindonesia.com/news/20240425181511-4-533495/nasdem-gabung-ini-daftar-koalisi-terbaru-prabowo-gibran
Tokoh





Graph

Extracted

persons Gibran Rakabuming Raka, Prabowo,
ministries KPU,
parties Demokrat, Gerindra, Golkar, Nasdem, PAN, PDIP, PKB, PKS,
products parliamentary threshold,
nations Indonesia,
places DKI Jakarta,